SuaraSumsel.id - Luasan lahan kopi Sumatera Selatan (Sumsel) yang besar diharapkan juga seiring dengan peningkatan kesejahteraan petani dan sektor hilirisasinya. Sumsel yang mencatat luasan kopi mencapai lebih dari 200 hektar (ha) menghasilkan biji kopi mencapai 200 ribu ton secara nasional.
Sebagai produk unggulan daerah, kopi Sumsel membutuhkan upaya sinergis guna mempromosikan sekaligus mengenalkannya sebagai icon daerah. Upaya inilah yang dilakukan perbankan pemerintah daerah guna meningkatkan keterkenalan kopi Sumsel.
Kopi Sumsel ialah merek yang ingin ditonjolkan pemerintah daerah sebagai merek jual dagang komoditas kopi asal Sumsel. Meski di Sumsel sendiri banyak jenis kopi yang dihasilkan seperti kopi asal Semendo, kopi asal Muara Enim, kopi asal Tanjung Enim, Lahat, Pagar alam, sampai Empat Lawang.
Upaya pembinaan pada komoditas kopi telah dirasakan setidaknya oleh 25 UMKM kopi di wilayah kerja Bank Sumsel Babel. Para UMKM itu berasal dari kalangan petani sampai pada UMKM kedai kopi.
Baca Juga: Kisah Sukses Mitra KUR Bank Sumsel Babel, Pempek 755 Legenda Sejak 1986
“Bank Sumsel Babel punya 25 UMKM yang selalu ikut dalam proses promosi. Dengan sering kita kenalkan dalam berbagai event kegiatan baik provinsi, dan nasional. Terakhir ada pameran di Lampung, dan ada festival Sriwijaya,” ucap Pemimpin Divisi Pemasaran Produk dan Pemasaran Bank Sumsel Babel, Ahmad Azhari kepada awak media belum lama ini.
Mengenai upaya pembinaan Bank Sumsel Babel menyentuh pada upaya peningkatan mengenai pemberian merek dagang, perbaikan kemasan agar bisa diekspor sampai dengan pengenalan digitalisasi agar makin merambah pasar. “Peningkatan kualitas, kemasan, peningkatan volume sekaligus mendorong pada transaksi digital seperti QRis dan sebagainya,” ucapnya menyakinkan.
Ahmad Azhari pun yakin peningkatan kualitas pada komoditas unggulan Sumsel akan mampu meningkatkan peluang / kesempatan kerja sekaligus peningkatan ekspansi pada UMKM agar mampu naik kelas.
“Upaya keberlanjutan dilakukan bank Sumsel Babel terutama mengenai pembiayaan. Para UMKM tersebut menikmati pembiayaan dengan program kredit Pemerintah dengan bunga 6 persen dan nominal yang disalurkan paling kecil (minimum) Rp10 juta,” ucapnya seraya memastikan jika UMKM kopi yang menikmati program ini cukup tersebar merata di seluruh kantor cabang Bank Sumsel Babel, mulai dari cabang Muara Enim, Lahat, Pagar Alam, Bangka Belitung, Lubuk Linggau, Empat Lawang sampai OKU Selatan.
Bank Sumsel Babel sendiri mencatat jika pembiayaan sektor pertanian pada tahun ini ditargetkan mencapai Rp772 miliar dengan realisasi pada akhir Juni lalu sudah mencapai Rp430 miliar.
Baca Juga: Bank Sumsel Babel Raih 2 Penghargaan FLPP Terbaik: Komitmen Wujudkan Rumah Impian
“Bank Sumsel Babel berharap kopi Sumsel makin dikenal, karena memang permasalahan UMKM yang kita dampingi ialah mengenai pemasaran, bagaimana ada pasar- pasar baru sampai pasar global (ekspor),” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Kekayaan Gubernur Herman Deru di LHKPN, Minta CPNS Tiru Semangat Leluhur Usir Penjajah Pakai Bambu Runcing
-
Dilantik Prabowo di Istana, Ini Fokus Gubernur Sumsel Herman Deru di 100 Hari Pertama Kerja
-
Mudik Gratis 2025 Pemprov Sumsel, Tersedia Ribuan Tiket
-
Viral! Video Petugas Lapas Bongkar Pesta Sabu dan Minta Perlindungan Prabowo
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Waktu Imsak dan Buka Puasa di Palembang, Lubuklinggau, Prabumulih dan Pagar Alam 13 Maret 2025
-
Kapal Bermuatan Batu Bara Hantam Rumah Apung di Sungai Musi, Warga Panik
-
Dukung Pers Berkualitas, Gubernur Herman Deru Apresiasi Perjalanan 11 Tahun Suara.com
-
Bos Cuci Mobil di Prabumulih Tewas Tragis, Dua Karyawan Ditangkap Bawa Kabur Mobil Korban
-
Dukung Perekonomian Banyuasin, Gubernur Sumsel Luncurkan KMP Putri Leanpuri