SuaraSumsel.id - AR (48), warga Kelurahan Pulau Borang, Kecamatan Banyuasin, ditemukan tewas tergantung di atas pohon di tepian sungai Borang di Kecamatan Sako, Palembang, Sabtu (15/6/2024).
Orang yang pertama kali menemukan jasad AR adalah Irwansyah (48). Saat itu Irwan sedang mengemudikan perahu geteknya melawati aliran Sungai Borang.
Alangkah terkejutnya Irwan ketika mendapati sesosok mayat tergantung di atas pohon di tepian sungai. Atas temuan itu, Irwansyah langsung melaporkan itu ke pihak keluarga korban termasuk dengan melaporkan temuannya itu ke Polsek Sako Palembang.
Kapolsek Sako, Kompol Aidil Fitri SH MH membenarkan temuan mayat yang diduga bunuh diri di atas sebuah pohon di tepian Sungai Borang.
Baca Juga: Jembatan Ampera Ditutup Saat Salat Idul Adha, Catat Waktu dan Lokasi Parkir Alternatif!
Dari keterangan pihak keluarga korban, menyebut korban diduga gantung diri akibat permasalahan keluarga.
“Dugaan sementara korban gantung diri disebabkan permasalah keluarga antara korban dan anak-anak nya yang tidak menganggap korban sebagai orang tuanya lagi,”ucapnya dikutip dari Sumselupdate.com--jaringan Suara.com.
Menurut keterangan keluarga korban, sehari sebelum ditemukan tewas gantung diri korban sempat berpamitan.
“Kemarin korban menemui ayuk kandungnya, untuk pamitan, mungkin dak ketemu lagi kato ayuknyo tadi,”ucap Aidil
Meski begitu, Aidil memastikan dari hasil olah TKP dan identifikasi terhadap mayat tersebut tidak ditemukan luka-luka tanda kekerasan.
Baca Juga: PPDB SMAN Jalur Prestasi di Palembang Bermasalah, Ombudsman Sarankan Hal Ini
“Hanya ada bekas luka jeratan dileher, namun pihak keluarga menolak untuk dilakukan pemeriksaan visum, jenazah kini sudah berada di rumah duka,” ucap Aidil.
Catatan Redaksi:
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Anda juga bisa menghubungi Hotline Service 24 jam Kementerian Kesehatan terkait dukungan psikososial terkait masalah yang sedang dialaminya selama 24 jam dengan mudah. Masyarakat bisa mengakses layanan tersebut dengan menelepon ke nomor 0811 979 10000
Berita Terkait
-
Tewas di Pohon Warga, Staf RS di Lombok Timur Akhiri Hidup Diduga karena Asmara
-
Aktor Korea Song Jae-rim Meninggal Dunia, Polisi Duga Akibat Bunuh Diri
-
Daftar Diskon BRI Palembang: Hemat Makan, Belanja, & Kecantikan!
-
Bom Meledak di Stasiun Kereta Pakistan, Lebih dari 20 Warga Tewas, 50 Lainnya Luka-luka
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera