SuaraSumsel.id - Sebuah peristiwa tidak mengenakkan terjadi di acara pernikahan warga di Kabupaten Muratara, Sumatera Selatan (Sumsel). Seorang pria tewas dengan kondisi tubuh kejang-kejang sekaligus mulut mengeluarkan busa.
Kuat dugaan pria yang baru diketahui identitasnya merupakan warga Lubuklinggau, Frengki mengalami overdosis karena mengkonsumsi narkoba.
Meski pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan, Polda Sumsel dan jajarannya pun merespon dengan mengingatkan kembali larangan pesta dengan musik remix.
"Memainkan musik remix atau house musik karena dapat mengganggu ketentraman dan ketertiban masyarakat. Karena membuka peluang untuk peredaran narkoba dan miras, perjudian sekaligus asusila." ucapnya peringatan Polda Sumsel.
Baca Juga: Semua Calon Haji Kloter 2 Palembang Masuk Kategori Resiko Tinggi
Informasi yang dihimpun, korban Frengki datang ke hajatan pernikahan yang digelar warga Desa Batu Kucing, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara.
Saat menikmati musik remix ini, ia kemudian tiba-tiba terkapar dengan kondisi tubuh kejang-kejang. Tidak hanya itu, bagian mulutnya pun menyeluarkan busa berwarna putih keabuan.
Kapolres Muratara AKBP Koko Arianto membenarkan jika korban meninggal karena overdosis berdasarkan keterangan dari pihak puskesmas.
Pihak keluarga pun sudah menbawa jenazah korban ke Lubuklinggau. "Kasusnya masih sidik, itu warga Lubuklinggau. Apakah ia mengkonsumsi saat sebelum ke hajatan atau di hajatan. Saksi ada yang sudah diperiksa," ucapnya dihubungi Minggu (12/5/2024).
Baca Juga: Haru Biru di Asrama Haji Palembang, Kloter Pertama Calon Haji Bersiap ke Mekkah
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Sebut Suara Rakyat Suara Tuhan, Cawagub Sumsel Riezky Aprilia: Berdosa jika Mainan Suara Tuhan
-
Kisah Juliana, Gadis Suku Anak Dalam Peraih Gelar Sarjana Pertama yang Ingin Menjaga Hutan!
-
Manipulasi Dokumen RUPSLB Bank Sumsel Babel, Bareskrim Tetapkan 3 Tersangka
-
Misteri Pria Tewas di Kolam Apartemen di Bekasi, Terdengar Suara Benda Jatuh Seperti Ban Pecah
Tag
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi
-
Modus Baru TPPO di OKU, Dua Wanita Muda Jadi Tersangka, Korban Baru 15 Tahun
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Gunakan BRImo Fitur Transfer Internasional Agar Bisa Dapatkan Hadiah Seru Terus!