SuaraSumsel.id - Sebanyak belasan perusahaan ini mendapatkan peringkat sebagai perusahaan yang memiliki kepedulian guna menjaga lingkungan. Atas pencapaian tersebut, Pemerintah Provinsi melalui PJ Gubernur menyerahkan sertfikat proper pada periode 2022-2023.
PJ Gubernur Agus Fatoni menyampaikan apresiasi kepada prestasi yang diraih oleh perusahaan penerima sertifikat dengan harapan nantinya akan semakin meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan.
“Selamat untuk para penerima. Ini bentuk apresiasi dari pemerintah. Perlu upaya bersama dalam menjaga lingkungan dikarenakan masa depan anak cucu kita tergantung lingkungan pada hari ini,” ucap Fatoni.
Sertifikat proper merupakan program penilaian peringkat kinerja perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup. Program ini menjadi salah satu bentuk kebijakan pemerintah atau Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) sebagai upaya meningkatkan kualitas dan pengelolaan lingkungan hidup.
Baca Juga: Sumsel Tak Masuk Daftar 1.215 Wilayah Pertambangan Batu Bara Rakyat Diakui ESDM
Fatoni mengimbau agar kinerja yang dicapai tersebut dapat dipertahankan untuk kemudian meningkatkan sinergi dan kolaborasi antar pihak.
“Perusahaan-perusahaan yang hadir hari ini bisa ikut serta dalam Gerakan Bedah Rumah Serentak se-Sumsel, bahkan bisa menentukan sendiri lokasi bedah rumah yang akan dibedah. Bayangkan saja kalau perusahaan yang hari ini kut membantu bedah rumah, ini tentu kekuatan yang luar biasa. Jumlah rumah yang akan dibedah bisa terus bertambah,” ujar Agus Fatoni menjelaskan.
“Sekali lagi kami mengajak semua perusahaan untuk ikut berpartisipasi dalam seluruh Gerakan Serentak yang kami laksanakan,” tandasnya.
Asisten I Pemerintahan dan Kesra Setda Sumsel Edward Chandra sekaligus Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Sumsel selaku Ketua Pelaksana melaporkan hasil evaluasi pada periode 2022-2023.
Dalam periode ini terjadi peningkatan perusahaan yang memperoleh predikat emas yakni dari 2 perusahaan menjadi 8 perusahaan. Sedangkan peringkat hijau kini menjadi 14 perusahaan dan peringkat biru sebanyak 121 perusahaan.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa 31 Maret 2024 Wilayah Banyuasin, Ogan Ilir dan Ogan Komering Ilir
Berikut Perusahaan yang Memperoleh Peringkat Emas:
PT PLN Indonesia Power Daikin PLTGU Keramasan
PT Perusahaan Gas Negara Tbk stasiun kompresor Pagardewa
PT Pertamina Hulu Energi Jambi Merang
PT Pertamina EP Asset II Field Pendopo
PT Pertamina EP Asset II Field Limau
PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju
PTBA Tbk Unit Tanjung Enim
PT Pupuk Sriwijaya
Adapun Perusahaan Penerima Peringkat Hijau:
PT PLN Nusantara Power Sektor Daikit PLTG Borang
PT PLN Nusantara Power Sektor Dalkit Keramasan PLTGU Indralaya
PT Tanjung Enim Lestari Pulp and Paper
PT Pertamina Hulu Energi Ogan Komering
PT Pertamina Gas Southern Sumatera Area
PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel DPPU SMB II
PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel Integrated Terminal Palembang
PT Pertamina EP Asset II Field Prabumulih
PT Pertamina EP Asset II Field Adera
PT Pertamina EP Asset I Field Rambang
PT Bukit Pembangkit Innovative
PT Berkat Sawit Sejati Musi Banyuasin
PT Semen Baturaja Tbk
Berita Terkait
-
Sebut IPK Jeblok Gegara Ulah Firli Bahuri, Cadewas KPK Hamdi: Tak Bisa Dimaafkan
-
Hari Ini, Komisi III DPR Tetapkan Nama-nama Capim-Cadewas KPK, Usai Fit and Proper Test
-
Disoal DPR, Cadewas Benny Mamoto Usul OTT KPK Dilindungi UU Khusus Seperti Kasus Narkoba
-
Komisi III DPR Cecar Capim-Cadewas KPK soal OTT hingga Penyadapan, Sahroni Bongkar Alasannya!
-
Demi Bersih-bersih, Cadewas Wisnu Baroto Beri Tantangan Pimpinan-Pegawai KPK, Begini Isinya!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Bank Sumsel Babel Raih Gold Rating dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
-
Gunung Dempo Erupsi Lagi! Semburkan Abu Vulkanik hingga 200 Meter
-
Ngeri! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Perdagangan Manusia di Palembang
-
Viral Video Pengemasan Sembako di Kantor Parpol Sumsel, Ini Kata Bawaslu