Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 01 Oktober 2023 | 13:47 WIB
Logo Sriwijaya FC [dok official Sriwijaya FC]

SuaraSumsel.id - Klub Sriwijaya FC akan menjamu klub yang kekinian menduduki posisi teratas klasemen liga 2 group Sumatera, Semen Padang PS, Minggu (1/10/2023) sore ini. Sriwijaya FC akan menjamu Semen Padang FC di Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel).

Sriwijaya FC sendiri sekarang masih di posisi belum aman. Anak didik pelatif Muhammad Yusup Prasetyo ini berada di posisi keempat dengan kemampuan mengumpulkan 4 poin. Berikut link streaming Sriwijaya FC Vs Semen Padang FC yang diprediksi akan berlangsung seru.

Pelatih Sriwijaya FC Yoyo- panggilan Muhammad Yusup Prasetyo mengungkapkan akan melakukan misi balas dendam atas perjalanan liga away sebelumnya.

Catatan 4 poin Sriwijaya FC berasal dari tiga kali pertadingan. Saat pertandingan kandang, menjamu Sada Sumut FC, Sriwijaya FC menuai kemenangan 2-0. 

Baca Juga: Target Curi Poin di Jakabaring, Sriwijaya FC Antisipasi Pemain Andalan Semen Padang FC Ini

Sayangnya kemenangan ini tidak bertahan saat harus bertandang ke rumah Persiraja Banda Aceh, di Banda Aceh pada minggu kedua. Ketidakberhasilan lainnya terjadi saat bertandang ke rumah PSDS Deli Serdang.

Di rumah PSDS Deli Serdang, Sriwijaya FC hanya mampu menahan imbang permainan tersebut dengan 2-2. Akibatnya, Sriwijaya FC mengantongi 1 poin.

Hal yang berbeda mampu dilakukan Semen Padang FC.

Klub asal Sumatera Barat ini mampu mengumpulkan 6 poin. Kekinian posisi pertaman diambil alih oleh Persiraja Banda Aceh.

Mampukah Sriwijaya FC mengembalikan posisi ke tiga besar.

Baca Juga: Kenakan Jersey Dan Pita Hitam, Pemain Sriwijaya FC Ingatkan Duka 1 Tahun Kanjuruhan

Tonton di link live streaming Sriwijaya FC Vs Semen Padang FC ini.

Load More