SuaraSumsel.id - Dukungan terhadap Cawapres Prabowo Subianto, makin menguat setelah Partai Golkar dan PAN menyatakan deklarasinya, Minggu (14/8/2023). Dukungan yang sama juga disampaikan para kader sampai pengurus kedua partai tersebut di daerah.
Termasuk, PAN Sumsel yang menyatakan jika dukungan terhadap Prabowo Subianto sudah diprediksikan sejak adanya usulan sembilan nama Capres yang diusung PAN.
"Sudah menduga, karena dari sejumlah koordinasi dan rapat kerja di Jakarta, sudah ada nama-nama capres yang didukung PAN. Termasuk nama Prabowo Subianto masuk ke 9 nama Capres 2024 tersebut," ujar Wakil Ketua DPW PAN Sumsel, Abdul Azis Kamis dihubungi Suara.com, Senin (14/8/2023).
Menurut Azis Kamis, terdapat pertimbangan dalam mendukung Prabowo Subianto sebagai Capres dari PAN. Diantaranya perjalanan PAN selama Pemilihan Presiden (Pilpres) sudah mendukung Prabowo Subianto. "Apalagi di Sumsel, Prabowo Subianto selalu menang pada dua Pilpres sebelumnya. Sumsel, suaranya Prabowo," sambungnya.
Baca Juga: PKS Sebut Sumsel Lumbung Suara: Insya Allah Anies Presiden, Biarkan Partai Lain Dukung Calonnya
Azis pun menekankan dukungan PAN terhadap Prabowo Subianto juga diiringi dengan keinginan agar Cawapresnya ialah Erick Thohir. Menurut Azis, Erick punya nilai plus dibadingkan lainnya, seperti kedekatan dengan ormas NU yang mampu mendokrak kemenangan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.
"PAN Sumsel, dari awal baik di Jakarta, Semarang, mendorong pak Erick Thohir sebagai wakil Presiden. Sehingga Presidennya Prabowo Subianto, wakilnya Erick Thohir," ujar Azis.
Apalagi menurut Azis Kamis, Erick punya banyak kedekatan seperti pada ormas agama Islam, dan Presiden Joko Wododo atau Jokowi.
Berdasarkan perdekatan bersama dengan Prabowo, diakui Azis, Partai Cak Imin memang terlebih dahulu mendeklarasikan dukungan pada Prabowo Subianto. "Saat itu, jelas ada pertama kali ialah Gerindra-PKB, tentu Caak Imin, lalu ada Gerindra-PBB juga ada cawapresnnya. Dukungan Gerindra PAN dan Golkar, juga ada dukungan cawapresnnya seperti Golkar maunya cawapres Airlangga. Tapi PAN juga punya, yakni Erick Thohir dengan segala kemampuan kedekatannya," jelas Azis Kamis.
Azis pun berpendapat ada campur tangan Jokowi dalam dukungan terhadap Prabowo Subianto tersebut. Dengan adanya sosok Jokowi, maka kedekatan Erick Thohir pada Jokowi menjadi penilaian ke depannya.
Baca Juga: Warga Berburu Logam Emas Soekarno di Sungai Arisan Buntal, Arkeolog Sumsel Ungkap Hal Ini
"Dengan dukungan pak presiden, kita bisa melihat kedekatan Jokowi dan pak Erick. Kelihatan bagaimana dukungan Jokowi lebih untuk Prabowo-Erick. Karena Cak Imin, tampaknya kurang ke basis NU, buktinya pak Erick Thohir bisa dimandat dan dekat dengan basis NU," ucap Azis Kamis.
Berita Terkait
-
Prabowo Berduka: Melayat Uskup Turang di Katedral Jakarta, Ungkap Kedekatan Keluarga
-
Kenang Sosok Uskup Emeritus Mgr Petrus Turang, Prabowo: Beliau Selalu Kerja untuk Rakyat Kecil
-
Prabowo Melayat Uskup Petrus Turang: Ungkap Hubungan Keluarga yang Tak Banyak Diketahui
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik, Ini Harapan Besar Erick Thohir
-
3 Gebrakan Prabowo Selamatkan Ekonomi RI dari Gempuran Tarif Donald Trump, Apa Saja?
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Darma Agung Club 41 Palembang Beroperasi Diam-Diam Meski Resmi Ditutup?
-
Herman Deru Pulang Kampung, Halal Bihalal di OKU Timur Penuh Keakraban
-
Pasca Penusukan Sadis, Izin Operasional DA Club 41 Palembang Dipertanyakan
-
Detik-Detik Kecelakaan Maut di Lahat: Satu Keluarga Tewas Saat Hendak Silaturahmi
-
Lebaran Berkah Bersama Bank Sumsel Babel: Mudik Gratis, Zakat Digital, dan Dana Tunai Siap