SuaraSumsel.id - Kasus penembakan yang dialami pedagang ayam pasar 10 Ulu Palembang Sumatera Selatan (Sumsel) belum juga terungkap. Pihak kepolisian Satreskrim Polrestabes Palembang hanya mengungkapkan masih melakukan pengejaran terhadap pelakunya.
Kapolrestabes Palembang Kombes Harryo Sugihhartono mengungkapkan jika pelaku diduga lebih dari satu orang. "Pelaku sudah terindentifikasi," ujar Kombes Harryo.
Sampai saat ini Satreskrim Polrestabes Palembang melakukan pengejaran terhadap pelaku.
“Dari hasil penyelidikan dan bantuan jejak digital, diduga para pelaku ada yang berada di luar kota Palembang. Semoga dalam waktu dekat, kita berhasil mengungkap pelakunya,” harap Kapolrestabes Palembang.
Untuk kondisi M Nawawi (35), warga jalan A Yani, lorong Dua Saudara, Kecamatan SU II Palembang yang merupakan korban penembakan oleh orang tak dikenal, saat ini kondisinya mulai membaik.
M Nawawi, seorang pedagang ayam pasar 10 Ulu menjadi korban penembakan oleh OTD, pada Minggu (16/4/2023) pagi, setelah korban membuka kios dagangannya.
Melansir sumselupdte.com-jaringan Suara.com, korban mengalami satu luka tembak di bagian pinggang belakang sebelah kanan.
Berita Terkait
-
Perampok Gaji Karyawan Rp591 Juta Ditangkap Saat Asyik Makan Malam
-
Hati-Hati, Bumbu Kemasan Kadaluarsa Beredar di Palembang
-
Aksi Sawer Uang Petinggi Golkar Saat Daftar di KPU Sumsel Dinilai Tak Etis, Berujung Minta Maaf
-
Ulama di Sumsel Minta Lina Mukherjee Ditahan
-
Viral Kekerasan Diksar Diduga di Sekolah Palembang, Publik Mengecam
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Jejak Aliran Dana Narkotika Pengusaha OKI Haji Sutar Segera Dibongkar, Eksepsi Ditolak
-
Itel S25 dan Redmi A5 untuk Adu Gengsi Desain HP Murah, Siapa Paling Layak Dibeli?
-
100 Titik CCTV Dipasang di Palembang, Ini Lokasi Strategis yang Jadi Prioritas
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi