SuaraSumsel.id - Peristiwa kebakaran dialami oleh truk angkut ekspedisi JNE yang berada di pergudangan Mitra Sukarame Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), Sabtu (24/12/2022) sekitar pukul 02.30 wib.
Truk terbakar saat sedang mengantre untuk bongkar muat di pergudangan tersebut. Saat kejadian truk fuso dengan muatan penuh.
Salah satu saksi mata di lokasi kejadian mengatakan pertama kali menyadari peristiwa ini setelah mencium aroma menyengat seperti plastik terbakar dan mencari arah sumber aroma tersebut. Tak lama dari itu, saksi melihat kepulan asap keluar dari box truk fuso yang terbakar. Padahal saat kejadian box tersebut dalam kondisi tersegel atau terkunci.
Hal itu sontak membuat panik dan saksi langsung menggedor pintu sopir truk yang sedang tertidur dan membangunkannya.
Baca Juga: Berseragam, Kapolda Sumsel Ikuti Misa Natal di Gereja Paroki Khatolik St Yoseph Palembang
Menyadari truknya terbakar, sopir dan saksi langsung mengambil mengambil beberapa Alat Pemadam Api Ringan (APAR) yang berada di dalam gudang dan berupaya memadamkan.
Petugas keamanan pergudangan langsung menghubungi petugas Damkar Alang Alang Lebar. Tak berselang kemudian, tiga unit mobil Damkar langsung melakukan pemadaman.
“Untuk kerugian materil belum bisa dipastikan masih dalam perhitungan dan korban jiwa nihil,” kata Kapolsek Sukarame Kompol Dwi Satya Arian, SIK.
Kompol Dwi juga mengatakan untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.
Sementara dari pihak JNE pun memohon maaf atas peristiwa, terkhusus pelanggan JNE yang paketnya
berada di dalam truk tersebut yang mengalami musibah di pergudangan Mitra Sukarame.
Baca Juga: Sumsel Catat Ekspor Paha Kodok Beku Sebagai Komoditi Unggulan, Ini Negara Tujuannya
"NE terus bekerjasama dan berkoordinasi secara intensif dengan pihak-pihak terkait dalam proses
penyelesaian atas musibah yang terjadi," ujarnya kepada Suara.com.
Berita Terkait
-
Viral Momen Ibu-ibu di Palembang Protes, Antre Lama Cuma Dapat Rendang Dua Iris dari Richard Lee
-
Cara Ustaz Derry Sulaiman Jawab Salam Willie Salim Seorang Kristen, Banyak yang Kaget
-
Niat Bersihkan Nama Palembang, Acara Masak Besar Richard Lee Malah Ricuh?
-
Dokter Richard Lee Sumbang 1 Ton Ayam untuk Masak Besar di Palembang
-
Profil Sultan Palembang, Pemimpin Adat Tegas Haramkan Konten Willie Salim
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Darma Agung Club 41 Palembang Beroperasi Diam-Diam Meski Resmi Ditutup?
-
Herman Deru Pulang Kampung, Halal Bihalal di OKU Timur Penuh Keakraban
-
Pasca Penusukan Sadis, Izin Operasional DA Club 41 Palembang Dipertanyakan
-
Detik-Detik Kecelakaan Maut di Lahat: Satu Keluarga Tewas Saat Hendak Silaturahmi
-
Lebaran Berkah Bersama Bank Sumsel Babel: Mudik Gratis, Zakat Digital, dan Dana Tunai Siap