SuaraSumsel.id - Keinginan masyarakat yang tinggal di daerah Seberang Ulu kota Palembang Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) untuk memisahkan diri dari kota Palembang mendapat tanggapan dari Walikota Palembang H Harnojoyo.
Saat ditemui, Harnojoyo mengatakan bahwa keinginan tersebut merupakan suatu ide yang sangat baik untuk kemajuan kota Palembang.
“Namun saya kira tidak memisahkan diri. Itu ide yang cukup cemerlang akan tetapi masih perlu mendapatkan kajian untuk pemisahan antara daerah Seberang Ulu dan Seberang Ilir,” kata Harnojoyo saat diwawancarai pada Selasa, (25/10/22).
Ia mengungkapkan bahwa untuk saat ini, ide tersebut memang masih perlu dimatangkan agar daerah Seberang Ulu bisa tetap mandiri.
“Ide ini mungkin pada saatnya nanti memang dibutuhkan, seiring dengan perkembangan waktu, perkembangan kota kita supaya penataan di daerah tersebut benar-benar efektif dan efisien,” lanjutnya.
Dirinya menilai bahwa hingga saat ini pemerintah berupaya untuk terus adil dalam melakukan pembangunan dan pelaksanaan kegiatan antara Seberang Ulu dan Seberang Ilir.
“Kalau sentimen dari warga sendiri saya kira nggak lah, karena hampir semua kegiatan dilakukan di Seberang Ulu contohnya seperti pelaksaan kegiatan olahraga termasuk juga kantor pemprov juga dilaksanakan disana,” tutur Harno.
Kantor pemerintahan provinsi, Harno menyebutkan bahwa kedepannya pihak pemerintah kota juga akan membangun perkantoran di daerah Seberang Ulu.
“Termasuk untuk kedepannya kantor pemerintah kota Palembang akan dilaksanakan di Seberang Ulu, tapi memang perlu kajian mendalam,” tutupnya
Baca Juga: 2 Penodong Anggota DPRD di Sumsel Pakai Pistol Terancam Hukuman Mati
Kontributor: Siti Umnah
Tag
Berita Terkait
-
Sejarah LRT Palembang: Jadi Pelengkap Asian Games 2018, Sempat Dikritik Sepi Penumpang
-
Bertambah, Enam Anak Alami Gagal Ginjal Akut Dirawat di RSMH Palembang
-
Sumsel Bakal Hujan Disertai Petir di Malam Hari, Diharap Siaga
-
Ridwan Kamil Minta Maaf Pada Warga Palembang Soal LRT Sumsel: Mungkin Saya Harus Jalan-Jalan Lagi ke Palembang
-
Update Harga Sembako di Sumsel: Beras Masih Naik, Cabai Turun Karena Panen
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri
-
5 Rute Touring dari Palembang ke Pagaralam untuk Anak Motor Pecinta Tanjakan
-
Jelang Detik-Detik Tahun Baru, 11 Daerah di Sumsel Berpotensi Hujan Lebat