SuaraSumsel.id - Demonstrasi penolakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) juga terjadi di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel). Demontrasi yang dipusatkan di gedung DPRD Sumsel ini pun diikuti oleh dua gelombang mahasiswa, dari berbagai kampus di Palembang.
Sejumlah orasi disampaikan oleh perwakilan mahasiswa. Para mahasiswa menyampaikan lima tuntutan mengkritisi kenaikan harga BBM tersebut. Kelima poin yakni menolak kenaikan harga BBM, mengecam inkonsistensi pemerintah dalam menyikapi kebijakan terhadap subsidi BBM.
Tiga tuntutan lainnya yakni meminta Pemerintah mengevaluasi BPH Migas, menindak tegas penyelewengan penyaluran BBM, dan menuntut transparansi penyaluran BBM subsidi. Tuntutan tersebut disampaikan di hadapan sejumlah anggota DPRD Sumseln yang turun langsung mendengar aspirasi mahasiswa.
Presiden Mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang, Yoga menjelaskan aksi unjuk rasa penolakan BBM adalah bentuk suara rakyat. “Ini adalah gambaran bahwa UIN Raden Fatah Palembang menolak kebijakan pemerintah menaikkan harga BBM yang dinilai akan berdampak panjang terhadap ekonomi,” ucapnya.
Menanggapi aksi unjuk rasa itu, Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Sumatera Selatan Syaiful Fadli menjelaskan saat ini pihaknya menampung aspirasi mahasiswa.
“Nanti kita sampaikan, tapi saat ini kami akan menampung dulu karena akan ada gelombang aksi unjuk rasa nantinya,” ucapnya melansir Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, Senin (5/9/2022).
Kekinian menjelang sore, demontrasi mahasiswa di Palembang sudah berangsur membubarkan diri.
Tag
Berita Terkait
-
Imbas Kenaikan Harga BBM, Ongkos Travel Pekanbaru-Duri Naik Rp20.000
-
Ini Harga BBM di Negara Asia Tenggara, Indonesia Urutan Berapa?
-
Buntut Kenaikan Harga BBM, Tarif Bus Ikut Naik
-
Harga BBM Naik, Tarif Tiket Kapal di Pelabuhan Sungai Duku Pekanbaru Ikutan Naik
-
Kala Polisi Bergeming Ditanya Orator Demo HMI di DPR: Setuju Gak BBM Naik?
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
9 Mobil Bekas dengan Biaya Perawatan Termurah yang Cocok untuk Harian
-
Rezeki Digital Datang Lagi! Cek 8 Link Dana Kaget Hari Ini yang Langsung Masuk ke Akunmu
-
7 Cushion Lokal untuk Kulit Sawo Matang, Dijamin Gak Bikin Abu-Abu
-
Elegan Sekejap! Ini 7 Lipstik Mauve yang Cocok untuk Semua Warna Kulit
-
5 Mobil Bekas RWD Murah di Bawah Rp100 Juta yang Wajib Diburu