SuaraSumsel.id - Ibu Negara Iriana Joko Widodo diterima oleh Istri Presiden Tiongkok Xi Jinping, Madam Peng Liyuan di Villa 15, Diaoyutai State Guesthouse, Beijing, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Selasa sore.
Ibu Negara Iriana tiba dan langsung disambut oleh Madam Peng Liyuan di ruang utama dan keduanya tampak berbincang-bincang. “Selamat datang, disambut oleh musim panas di bulan Juli di Tiongkok,” ucap Madam Peng Liyuan.
“Terima kasih penyambutannya, tapi tidak terlalu panas ini,” balas Ibu Negara Iriana Jokowi.
Madam Peng Liyuan menyampaikan kegembiraannya dapat bertemu Ibu Iriana kembali, meskipun sudah pernah beberapa kali bertemu.
Baca Juga: Bunuh Pacar dan Saudari Kandung dengan Sadis, Pelaku Serahkan Diri ke Polda Sumsel
Iriana juga mengundang kehadiran Peng Liyuan untuk hadir pada KTT G20 di Bali mendatang. “Nanti di bulan November ada G20 di Bali, Indonesia. Saya tunggu kehadirannya,” ucap Iriana.
“Saya ingin sekali lagi berkunjung ke Pulau Bali,” jawab Peng Liyuan.
Melansir ANTARA, berbincang santai, Ibu Negara Iriana dan Madam Peng Liyuan menuju teras luar gedung untuk minum teh bersama sembari menyaksikan pertunjukan kesenian berupa penampilan musik Butet dari Sumatera Utara yang dilantunkan menggunakan bahasa Tiongkok.
Turut mendampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo dalam pertemuan tersebut yaitu istri Duta Besar RI Beijing Sih Elsiwi Handayani Oratmangun.
Baca Juga: Cuaca Sumsel Hari Ini, Palembang Diprediksi Hujan Pada Siang Hari
Berita Terkait
-
Jenguk Cucu Naik Pesawat Komersil, Iriana Jokowi Tenteng Tas Chanel Harganya Selangit
-
Nge-Vlog Bareng Iriana, Jokowi Hari Ini OTW ke Jakarta buat Nengok Cucu: Bismillah
-
Mantan Ibu Negara, Momen Iriana Jokowi Tutup Gerbang Rumah Disorot Warganet
-
Mengenal Sosok Melli Darsa Junior Barack Obama, Kini Maju di Pilkada Bogor Dampingi Sendi Fardiansyah
-
Jokowi Bagikan Kegiatan Pertama usai Tak Lagi Jadi Presiden, Makan Sate Bersama Iriana
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Langkah Inovatif Bank Sumsel Babel di HUT ke-67 untuk Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif