SuaraSumsel.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menyadari transformasi digital di perseroan perlu ditopang oleh Sumber Daya Manusia (SDM) unggul untuk menghadirkan inovasi-inovasi terbaik. Untuk itu, BRI meluncurkan “Astana Veda”, IT Remote Office pertama yang berlokasi di BRI Corporate University, Yogyakarta. Hadir dalam peresmian Astana Veda, Direktur Digital & Teknologi Informasi BRI Arga M. Nugraha, SEVP Fixed Assets Management & Procurement BRI Hendro Padmono, serta Division Head IT Strategy & Governance BRI Shinta Indriyaty pada Jumat (22/7/2022).
Arga menyampaikan, Astana Veda dapat mengakomodasi talenta digital terbaik untuk terus berinovasi. Astana Veda menjadi IT Remote Office pertama yang dimiliki BRI. IT Remote Offices sendiri merupakan working hub yang dapat menunjang pengembangan Infrastruktur dan platform pendukung talenta digital.
Selanjutnya, BRI akan membangun beberapa IT Remote Offices hingga tahun 2023 dengan konsep modern untuk menarik talenta digital dari Perguruan Tinggi terbaik di Indonesia. BRI ingin membantu para mahasiswa talenta digital untuk lebih mudah menemukan ruang kolaborasi dan menyalurkan kontribusi untuk pengembangan teknologi dengan bergabung bersama BRI.
“Melalui peresmian Astana Veda, BRI senantiasa mendukung pengembangan talenta digital di Indonesia. Di sini, kami harapkan akan muncul berbagai solusi berbasis teknologi di bidang layanan keuangan yang dibutuhkan oleh masyarakat,” ujar Arga.
Baca Juga: Penyelenggara Fintech Lending Nilai Aturan POJK Bisa Buat Bisnis Timbuh Dua Digit
Selain modern, IT Remote Office ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang yang lengkap. Keuanggulan dan yang dimiliki di Astana Veda adalah Interior bernuansa modern, nursery Room, hingga berbagai fasilitas olahraga.
Lebih lanjut, Arga mengatakan inisiatif ini juga sejalan dengan visi BRI untuk menjadi The Most Valuable Banking Group & Champion of Financial Inclusion. Di samping itu, BRI secara konsisten meningkatkan digitalisasi dalam berbagai aspek layanannya.
Sebagai contohnya, bank terbesar di Indonesia ini memiliki BRIBRAIN, sistem kecerdasan buatan yang dikembangkan oleh BRI untuk menyimpan, memproses, dan mengonsolidasikan segala informasi dari berbagai sumber.
Selain itu, ada pula BRISPOT yang mempercepat dan memperluas akses penyaluran kredit bagi nasabah berbasis aplikasi digital. BRI juga memiliki financial super apps BRImo yang memberikan kemudahan nasabah untuk bertransaksi dari manapun dan kapan pun yang telah digunakan oleh lebih dari 17 juta users.
Baca Juga: BCA Digital Perluas Pernyaluran Kredit UMKM Berkolaborasi Dengan Fintech
Berita Terkait
-
Konsisten Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Waspada Modus Penipuan Saat Lebaran! BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Kronologi Siswi SD Hilang 2 Hari, Ditemukan Dicabuli di Hotel Palembang
-
Wisata Maut di Ogan Ilir: Speedboat Terbalik Lagi, 'Tak Basah Tak Bayar'
-
Baru Kenal, Pemuda 19 Tahun Tega Cabuli Siswi SD di Hotel Melati Palembang
-
Ritel Hingga Perkebunan, Puluhan Perusahaan di Sumsel Tak Cairkan THR
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Best Issuer for Sustainable Finance 2025