SuaraSumsel.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menyadari transformasi digital di perseroan perlu ditopang oleh Sumber Daya Manusia (SDM) unggul untuk menghadirkan inovasi-inovasi terbaik. Untuk itu, BRI meluncurkan “Astana Veda”, IT Remote Office pertama yang berlokasi di BRI Corporate University, Yogyakarta. Hadir dalam peresmian Astana Veda, Direktur Digital & Teknologi Informasi BRI Arga M. Nugraha, SEVP Fixed Assets Management & Procurement BRI Hendro Padmono, serta Division Head IT Strategy & Governance BRI Shinta Indriyaty pada Jumat (22/7/2022).
Arga menyampaikan, Astana Veda dapat mengakomodasi talenta digital terbaik untuk terus berinovasi. Astana Veda menjadi IT Remote Office pertama yang dimiliki BRI. IT Remote Offices sendiri merupakan working hub yang dapat menunjang pengembangan Infrastruktur dan platform pendukung talenta digital.
Selanjutnya, BRI akan membangun beberapa IT Remote Offices hingga tahun 2023 dengan konsep modern untuk menarik talenta digital dari Perguruan Tinggi terbaik di Indonesia. BRI ingin membantu para mahasiswa talenta digital untuk lebih mudah menemukan ruang kolaborasi dan menyalurkan kontribusi untuk pengembangan teknologi dengan bergabung bersama BRI.
“Melalui peresmian Astana Veda, BRI senantiasa mendukung pengembangan talenta digital di Indonesia. Di sini, kami harapkan akan muncul berbagai solusi berbasis teknologi di bidang layanan keuangan yang dibutuhkan oleh masyarakat,” ujar Arga.
Baca Juga: Penyelenggara Fintech Lending Nilai Aturan POJK Bisa Buat Bisnis Timbuh Dua Digit
Selain modern, IT Remote Office ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang yang lengkap. Keuanggulan dan yang dimiliki di Astana Veda adalah Interior bernuansa modern, nursery Room, hingga berbagai fasilitas olahraga.
Lebih lanjut, Arga mengatakan inisiatif ini juga sejalan dengan visi BRI untuk menjadi The Most Valuable Banking Group & Champion of Financial Inclusion. Di samping itu, BRI secara konsisten meningkatkan digitalisasi dalam berbagai aspek layanannya.
Sebagai contohnya, bank terbesar di Indonesia ini memiliki BRIBRAIN, sistem kecerdasan buatan yang dikembangkan oleh BRI untuk menyimpan, memproses, dan mengonsolidasikan segala informasi dari berbagai sumber.
Selain itu, ada pula BRISPOT yang mempercepat dan memperluas akses penyaluran kredit bagi nasabah berbasis aplikasi digital. BRI juga memiliki financial super apps BRImo yang memberikan kemudahan nasabah untuk bertransaksi dari manapun dan kapan pun yang telah digunakan oleh lebih dari 17 juta users.
Baca Juga: BCA Digital Perluas Pernyaluran Kredit UMKM Berkolaborasi Dengan Fintech
Berita Terkait
-
Cairkan Limit Kartu Kredit BRI Jadi Uang Tunai! Bunga Rendah, Cicilan Hingga 36 Bulan
-
Yuk Nikmati Keseruan Akhir Pekan Bersama Promo Spesial BRI di Jco
-
BRI Insurance Beri Literasi Asuransi Kerugian Syariah di Pondok Pesantren
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
Wujudkan Masa Depan yang Aman dengan Investasi Reksa Dana dan Tabungan Emas di BRI
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
Terkini
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera