Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Selasa, 05 Juli 2022 | 13:27 WIB
Jokowi dan Iriana Jokowi [Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden]

SuaraSumsel.id - Sebuah tautan menyebutkan jika Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan lawatan ke Jerman. Di cuitan tersebut disebutkan juga jika kedatangan Jokowi disambut dengan demonstrasi besar-besaran warga setempat.

Sebuat akun Twitter @Ardiesuhardi1 pada tanggal 27 Juli 2022, terlihat mengunggah sebuah tautan berita berjudul "Kedatangan Jokowi di Jerman Disambut Demo Besar-besaran, 20 Ribu Orang Tumpah Ruah di Jalan". Benarkan peristiwa tersebut terjadi ataukah hanya hoaks semata?

Artikel terkait demo di Jerman itu dirilis salah satu situs daring pada 26 Juni 2022. 

Unggahan tersebut juga disertai narasi yang menerangkan unjuk rasa itu diadakan khusus untuk Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Suap Program Sertifikat Tanah Gratis, Pegawai dan Petinggi BPN di Sumsel Divonis Lebih Rendah dari Tuntutan

Berikut isi narasi pada unggahan tersebut:
“JOKOWI DILUAR NEGERIPUN DI DEMO
#PresidenBebekLumpuh
#PresidebBebekLumpuh
Mampus lho…?!”

Unggahan itu telah disukai oleh 281 pengguna dan diunggah kembali oleh 140 pengguna lain di Twitter.

Lantas benarkah Jokowi didemo di Jerman?

Penjelasan:

Dari hasil penelusuran ANTARA, demo di Jerman pada 26 Juni 2022 tersebut juga dilaporkan oleh Aljazeera dan Reuters.

Baca Juga: Cuaca Sumsel Hari Ini, Palembang Bersuhu Terik 34 Derajat Celcius

Kedua media itu menjelaskan bahwa aksi yang diikuti ribuan orang itu menyasar para pemimpin negara anggota G7, yakni Amerika Serikat, Inggris, Canada, Prancis, Itali, Jepang, dan Jerman. 

Load More