SuaraSumsel.id - Petani Kopi di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan atau Sumsel tengah berbahagia. Mereka tengah menjalani musim panen kopi pada musim panen tahun ini. Sejumlah petani pun makin banyak yang menjemur kopi di pelataran rumah mereka.
Harga panen kopi tahun ini masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Hal ini disampaikan Junai, petani kopi di Desa Rambai Kaca Suka Merindu, Kabupaten Lahat. Dia mengeluhkan harga jual kopi yang masih stagnan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
“Belum ada kenaikan, padahal harga jual sembako pada naik, harusnya harga kopi juga naik, agar sebanding dengan kebutuhan pokok,” katanya melansir Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, Minggu (3/7/2022).
Ia pun berharap musim panen tahun ini, harga jual biji kopi kering dapat meningkat. “Memang sudah sepantasnya naik, kami harap, ada geliat penjualan kopi, karena kopi menjadi andalan, apalagi panen kopi ini setahun sekali,” ungkapnya.
Baca Juga: 3.232 Calon Jemaah Haji Asal Sumsel Telah Berada di Tanah Suci Mekkah
Hengki Januardo, petani kopi di Desa Talang Padang Tinggi, Kecamatan Pajar Bulan, Kabupaten Lahat juga mengatakan hal yang sama. Dia mengungkapkan petani masih ada yang sedang memanen buah kopi di kebun.
“Masih ada sebagian yang lagi panen, ada juga yang sudah tahap pertama dan panen tahap kedua, sehingga yang di panen pertama sedang dijemur di halaman. Namun, panen saat ini, kebutuhan bahan pokok lagi naik, sehingga untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga ikut meningkat, kami harap, harga jual kopi ini bisa ikut naik, bukan hanya bahan pokok saja yang melonjak,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
3.232 Calon Jemaah Haji Asal Sumsel Telah Berada di Tanah Suci Mekkah
-
Harga Sembako Naik Sebulan Terakhir, Malaysia Bentuk Satgas Jihad Melawan Inflasi
-
Viral Lagu Sikok Bagi Duo di Media Sosial, Apa Arti Dalam Bahasa Palembang?
-
Ulama Palembang Penentang Kolonial Abdul Somad Al-Palimbani Punya Keterikatan Pada Sosok Muhammad Arsyad Al-Banjari
-
Emak-Emak di Sumsel Deklarasi LaNyalla Maju Capres 2024: Mampu Sampaikan Aspirasi Masalah Dasar Rakyat
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Diskon Promo Alfamart! Nescafe, Pocky, dan Sunlight Turun Harga Minggu Ini
-
5.537 Calhaj dari Embarkasi Palembang Sudah Berangkat, 3 Jamaah Wafat di Tanah Suci
-
DANA Kaget Tersedia Lagi! Segera Klaim Link Saldo Gratis Sebelum Kehabisan
-
Makan Enak Cuma Rp 25 Ribu, Begini Cara Nikmati Promo KFC dan Indomaret Poinku
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025