SuaraSumsel.id - Di tengah isu pergantian, atau rushuffle kabinet merebak, sederet menteri di kabinet Indonesia Maju ini dipanggil ke istana Presiden RI, Selasa (15/6/2022) sore.
Sederet menteri yang tampak mendatangi istana kepresiden Jakarta mulai datang bergantian ke istana. Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melewati pintu yang berada di samping Masjid Baiturrahim
Selain Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto juga turut mendatangi Istana Kepresidenan.
"Baru saja (dipanggil), makanya saya ngebut," kata Hadi memberi tanggapan singkat kepada awak media di kawasan Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Selasa.
Hadi mengaku belum tahu soal kemungkinan adanya rotasi di tubuh Kabinet Indonesia Maju.
Ia juga mengaku sedang berolahraga ketika dipanggil untuk datang ke Istana sehingga tidak ada persiapan apa pun.
"Enggak ada persiapan. Ini baru olahraga, langsung lari saya," kata Hadi.
Melansir ANTARA, sejumlah menteri lainnya yang tampak mendatangi Istana Kepresidenan Jakarta, yakni Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Djalil, Wakil Menteri ATR/BPN Surya Tjandra, dan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi.
Sementara Zulkifli Hasan tampak juga dipanggil ke Istana Kepresidenan. Pemanggilan Zulkifli Hasan ke Istana diungkapkan politikus PAN Yandri Susanto saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.
Baca Juga: Cuaca Sumsel Hari Ini, Palembang Diguyur Hujan Intensitas Ringan
"Betul (dipanggil), sekarang sedang di Istana," kata Yandri.
Belum diketahui terkait dengan ada tidaknya politikus PAN lain yang turut dipanggil Presiden ke Istana pada hari ini. Namun, di luar politikus PAN, Presiden sebelumnya juga memanggil mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto.
Tag
- # Menhan Prabowo Subianto
- # Pesan prabowo Subianto
- # Prabowo Subianto
- # Muhammad Lutfi
- # mendag Muhammad Lutfi
- # sofyan djalil
- # menteri sofyan djalil
- # sofyan djalil
- # Bahas Reshuffle Kabinet
- # Jokowi ancam reshuffle
- # Jokowi reshuffle Kabinet
- # Reshuffle Kabinet
- # isu reshuffle
- # Reshuffle Kabinet 2022
- # Reshuffle Kabinet Jokowi
- # Reshuffle Menteri
Berita Terkait
-
Dipanggil Jokowi, Zulkifli Hasan Kencang Dikabarkan Bakal Isi Kursi Menteri Perdagangan
-
Apakah Jokowi Reshuffle Kabinet Hari Ini?
-
Siapa Surya Tjandra? Wamen ATR Merapat ke Istana saat Isu Reshuffle Kabinet 2022
-
Jokowi Dikabarkan Bakal Lantik Dua Menteri Anyar Hari Ini, Zulhas dan Hadi?
-
Daftar Tokoh dan Menteri ke Istana di Tengah Isu Reshuffle Kabinet: Zulkifli Hasan, Sofyan Djalil Hingga Prabowo
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
7 Foundation Matte untuk Hasil Natural yang Gak Bikin Wajah Terlihat Flat
-
7 Bedak Tabur dengan Kandungan Skincare untuk Kulit Tetap Lembap dan Bebas Kusam
-
9 Bedak Tabur Murah di Indomaret untuk Kulit Berminyak, Dipakai MUA Profesional
-
10 Game Balap Mobil Terbaik 2026 untuk HP Spek Rendah, Grafis Halus Tanpa Lag
-
Kondisi Terkini Banjir OKU Timur: Warga Terima Sembako dan Janji Benih Padi