Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 27 Maret 2022 | 19:50 WIB
Ilustrasi donor darah. Donor darah di Palembang bakal diberi minyak goreng dan beras, digelar PMI [Suara.com/Angga Budhiyanto]

SuaraSumsel.id - Kebutuhan darah pasien rumah sakit di Kota Palembang, Ibu Kota Provinsi Sumatera Selatan cukup tinggi rata-rata minimal 5.000 kantong setiap bulan.

Guna memenuhi kebutuhan darah pasien rumah sakit di Kota Palembang dan daerah sekitarnya, pengurus PMI di bawah pimpinan Fitrianti Agustinda berupaya melakukan berbagai cara guna meningkatkan jumlah pendonor darah sukarela.

"Sekarang ini ada 1.000 lebih pendonor darah sukarela yang rutin menyumbangkan darahnya ke unit transfusi darah PMI serta setiap waktu siap dihubungi (on call)," ujar Fitrianti yang juga Wakil Wali Kota Palembang itu.

Keberadaan pendonor darah sukarela sangat membantu masyarakat yang menghadapi kesulitan mendapatkan donor darah golongan tertentu yang tidak bisa dipenuhi oleh keluarga atau teman-temannya.

Baca Juga: Memasuki Bulan Ramadhan, Lapas dan Rutan di Sumsel Tingkatkan Operasi Halinar

Dalam kondisi darurat, masyarakat bisa meminta bantuan dengan menghubungi pendonor yang sukarela memenuhi panggilan ke Unit Donor Darah PMI guna menyumbangkan darahnya untuk kepentingan kemanusiaan.

Pemanfaatan pendonor "on call", kata Fitrianti Agustinda, merupakan langkah terakhir jika stok darah di PMI tidak tersedia dan keluarga pasien tidak bisa mendapatkan keluarga dan teman-temannya yang memiliki golongan darah sesuai dengan kebutuhan.

Untuk meningkatkan jumlah pendonor darah sukarela, pihaknya bersama petugas PMI terus menyosialisasikan manfaat donor darah bagi kesehatan.

Selain memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai manfaat donor darah secara rutin minimal dua kali dalam setahun, untuk mengajak masyarakat mendonorkan darahnya pengurus PMI memberikan hadiah minyak goreng dan beras.

Pengurus PMI Palembang berupaya memberikan hadiah minyak goreng dan beras untuk menarik masyarakat mendonorkan darah.

Baca Juga: Jelang Vonis, Aktivis di Sumsel Beri Dukungan pada Munarman: Tolak Pembungkaman Suara-Suara Kritis

"Selain mengupayakan pendonor sukarela untuk meningkatkan stok darah menghadapi Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriah/April 2022, PMI menyiapkan hadiah minyak goreng dan kebutuhan pokok lainnya seperti beras " ujarnya

Load More