SuaraSumsel.id - Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Sunanto menginginkan agar Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menjadi 'Bapak Bangsa'.
Hal ini disampaikan Sunarto saat pembukaan Tanwir II Pemuda Muhammadiyah di Jambi, Jumat kemarin. Pihaknya menyikapi wacana masa jabatan presiden tiga periode dan meminta presiden jadi negarawan sekaligus Bapak Bangsa.
"Cukup dua periode, jadilah 'Bapak Bangsa'," kata Sunanto saat memberikan sambutan dalam pembukaan Tanwir II Pemuda Muhammadiyah di Ratu Convention Center (RCC) Kota Jambi.
Sunanto akrab disapa Cak Nanto itu juga menginginkan agar diberikan ruang dan kesempatan yang besar kepada siapa saja yang memiliki kualitas untuk menjadi pimpinan.
Baca Juga: BMKG: Sumsel Bersuhu 32 Derajat pada Hari Ini
"Pemuda Muhammadiyah juga ingin terus berkontribusi membangun bangsa. Kami akan selalu mendistribusikan kader terbaik," kata Sunanto.
Tanwir Pemuda Muhammadiyah II tahun ini mengangkat tema 'Gerakan Pemuda Negarawan'. Gerakan ini menjadi nilai yang tepat untuk melahirkan pemuda-pemuda negarawan.
Muhammadiyah merupakan organisasi yang terbuka, dan siap berkolaborasi dalam gerakan untuk pencerahan. "Jangan pernah ragukan kecintaan Pemuda Muhammadiyah terhadap bangsa dan negara ini," tegasnya.
Presiden RI Joko Widodo mengajak Pemuda Muhammadiyah untuk bersama-sama membangun pondasi Indonesia masa depan.
Hal ini disampaikan Presiden Jokowi saat membuka Tanwir II Pemuda Muhammadiyah secara daring.
Baca Juga: Menko Airlangga: Sumsel Telah Melewati Puncak Virus COVID-19 Omicron
"Dengan semangat amar ma'ruf nahyil mungkar, mari bersama-sama kita membangun pondasi Indonesia masa depan," kata Jokowi.
Berita Terkait
-
Tepis Isu Matahari Kembar, Idrus Marham Sebut Ada Pihak yang Hendak Benturkan Prabowo dengan Jokowi
-
Ustadz Abdul Somad Ikut Pamerkan Ijazah, Publik Sentil Jokowi: Padahal Segampang Ini
-
Jokowi Larang Wartawan Foto Ijazah, Ponsel Dikumpulkan di Gerbang, Roy Suryo: Mirip Orde Baru
-
Jokowi Geram! Siap Laporkan Kasus Ijazah Palsu ke Polisi?
-
Jokowi Tak Lagi Pakai Kacamata di Masa Tua seperti di Foto Ijazah, Netizen: Kalian Percaya?
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Antre Sejak Subuh, Warga Sumsel Berburu Pertalite dan Solar Langka
-
Harga Emas di Palembang Tembus Rp 11 Juta per Suku, Calon Pengantin Panik
-
Eks Teller BNI Palembang Gelapkan Rp5,2 Miliar demi Umroh, Uang Nasabah Raib
-
Cemburu Buta, Polisi di Palembang Aniaya Mantan dan Arahkan Pistol ke Warga
-
Siap-Siap! Dana Kaget Spesial 17 April 2025 Sudah Bisa Diklaim