SuaraSumsel.id - Pengusaha sekaligus Anggota Dewan Pertimbangan Presiden atau Watimpres Arifin Panigoro meninggal dunia. Sebelum meninggal, Arifin Panigoro ternyata sempat menerima telepon dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Video percakapan dengan Presiden Jokowi viral di media sosial.
"Iya Pak, saya ingin segera sembuh, terus berbuat sesuatu buat Bapak," kata Arifin Panigoro saat mengungkapkan keinginannya kepada Presiden Jokowi.
Pendiri sekaligus pemilik perusahaan Medco Energy itu juga sempat mendoakan Presiden Jokowi agar sehat. "Bapak juga sehat-sehat juga Pak," harap Arifin.
Baca Juga: Harga CPO Naik, Petani Sawit Sumsel Mengaku Raup Untung tapi Harga Pupuk Ikut Naik
Saat ditelepon Jokowi, Arifin juga menyampaikan bahwa dia tidak sendiri di rumah sakit, banyak keluarga yang menemani. "Oh sekeluarga Pak. Ada istri saya, anak saya," kata mantan anggota DPR itu.
Di penghujung percakapan, Arifin Panigoro juga menyampaikan terima kasih atas perhatian Presiden Jokowi terhadap dirinya. "Terima kasih Bapak Presiden," ucap Arifin Panigoro kala itu.
Melansir wartaekonomi.co.id-jaringan Suara.com, Arifin Panigoro menghembuskan napas terakhirnya setelah mendapatkan perawatan intensif di sebuah rumah sakit di Amerika Serikat pada Minggu (27/2) pukul 02.29 waktu setempat atau Senin (28/2) pukul 03.29 WIB.
Unggahan video ini pun dikomentari netizen yang mendoakan agar pengusaha yang dikenal dengan raja minyak ini mendapatkan tempat terbaik di sisi pencipta.
"The legend has gone," ujar netizen.
Baca Juga: Pengusaha Arifin Panigoro Meninggal Dunia, Pernah Ungkap Mulai Bisnis Minyak dan Gas dari Sumsel
Berita Terkait
-
Tuding Korupsi Merajalela di Era Jokowi, Faizal Assegaf Sebut Bersatunya Rakyat dan TNI Jadi Solusi Darurat
-
Bakal Salat Idul Fitri di Jakarta, Gibran Dahulukan Sungkem ke Prabowo Ketimbang ke Jokowi di Solo
-
Faizal Assegaf Serukan Gerakan Mahasiswa Konsisten dengan Isu 'Adili Jokowi', Ini Alasannya
-
Iklan Esemka Tahun 2012 Viral Lagi, Netizen: Satu Negara Kena Prank
-
Konsep 'Perorangan' Bikin PSI dan Jokowi Untung
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Waktu Imsak dan Buka Puasa di Palembang, Lubuklinggau, Prabumulih dan Pagar Alam 13 Maret 2025
-
Kapal Bermuatan Batu Bara Hantam Rumah Apung di Sungai Musi, Warga Panik
-
Dukung Pers Berkualitas, Gubernur Herman Deru Apresiasi Perjalanan 11 Tahun Suara.com
-
Bos Cuci Mobil di Prabumulih Tewas Tragis, Dua Karyawan Ditangkap Bawa Kabur Mobil Korban
-
Dukung Perekonomian Banyuasin, Gubernur Sumsel Luncurkan KMP Putri Leanpuri