SuaraSumsel.id - Aparat Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan (Sumsel), memburu pemilik kebun ganja di Talang Bancong Atas, Desa Negeri Sindang, Kecamatan Sosoh Buay Rayap.
Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo mengatakan pemilik kebun ganja inisial P masih dalam buruan petugas.
Tersangka yang merupakan residivis kasus pencurian dengan kekerasan di Provinsi Lampung tersebut diburu petugas karena sengaja menanam puluhan batang tanaman ganja berkedok kebun kopi di kebun tersebut.
Hanya saja, pelaku berhasil melarikan diri sebelum petugas datang melakukan penggerebekan di kebun miliknya yang berada di dekat jurang Talang Bancong Atas, Desa Negeri Sindang, Kecamatan Sosoh Buay Rayap, Kabupaten OKU.
Baca Juga: Festival Sungai Sekanak Lambidaro di Palembang Digelar, Warga Bisa Nikmati Kuliner Khas Daerah
"Diduga kedatangan petugas sudah diketahui pelaku sehingga berhasil melarikan diri," kata dia dikutip dari ANTARA.
Dari hasil penggerebekan, polisi mengamankan barang bukti 10 batang tanaman ganja setinggi hampir satu meter yang ditanam pelaku di tujuh titik di kebun miliknya.
Petugas juga menemukan satu kotak rokok berisikan delapan linting daun ganja, satu tas ransel warna cokelat, dan sepucuk senjata api rakitan yang disimpan pelaku di pondok kebun tersebut.
"Kasus ini masih akan kami kembangkan dan kami sudah membentuk tim untuk menangkap pelaku," tegas dia. (ANTARA)
Baca Juga: Tren Peningkatan Kasus COVID-19 di Palembang, Dinas Kesehatan Lakukan Percepatan Vaksinasi Penguat
Berita Terkait
-
Densus 88 Ringkus 2 Terduga Teroris Negara Islam Indonesia di OKU Timur, Inisial MD dan MA
-
Viral! Video Petugas Lapas Bongkar Pesta Sabu dan Minta Perlindungan Prabowo
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Eks Pengguna Ganja Setuju Wacana Pemakai Narkoba Tak Dipenjara, Tapi Ada Syaratnya!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?