SuaraSumsel.id - Pertandingan sepak bola antara klub asal Muara Enim menghadapi Musi Banyuasin atau Muba di Porprov Sumsel XIII di Ogan Komering Ulu atau OKU diwarnai kericuhan.
Video kericuhan yang terjadi Sabtu (27/11/2021) di Stadion Tebat Sari Martapura, Kabupaten OKU Timur, viral di media sosial.
Video viral ini pun kemudian dikomentari warganet, yang mengungkapkan rasa malunya pada kedua klub asal Sumatera Selatan ini.
Kericuhan terjadi pada menit 3.30 di babak kedua. Dalam video terlihat seorang pemain sepak bola Muba dengan jerasey hijau,.menggiring bola.
Baca Juga: Jelang Penuntupan Porprov Sumsel XIII, Palembang Juarai Perolehan Medali
Lalu tiba - tiba datang pemain Muara Enim untuk mengambil bola bundar tersebut dari kaki Muba namun saat merebut bola tersebut pemain bernomor punggung 17 terjatuh dan tidak terima kejadian tersebut.
Kemudian datang pemain Muara Enim yang lain untuk membela temannya dan akhirnya terjadi keributan antar kedua pemain yang tidak bisa dilerai.
Bahkan terlihat pemain Muara Enim dikejar oleh pemain Muba, dan akhirnya polisi dan TNI pun langsung berlarian turun ke lapangan.
Seperti yang dilansir dari instagram palembang_viral dalam keterangan ditulis "La lomo dak nonton bola, sekalinyo nonton bola cak ini dengan emosi tanda ketawa,".
Meski sudah dilerai oleh aparat Kepolisian dan TNI ternyata keributan ini terus memanas hingga ke tim official.
Baca Juga: Cerita Atlet Sumsel, Latihan Tiga Bulan tapi Cabor Badminton Tidak Ditandingkan di Porprov
Pada video yang berdurasi enam tersebut antara Official Muara Enim dan Muba juga ikut terpancing dan bahkan terjadi adu mulut.
Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indoesia (PSSI) OKU Timur sekaligus Panitia Pelaksana ,Joko Supriyanto mengatakan kejadian itu terjadi saat di menit perpanjangan waktu, tepatnya menit ke 91. Sementara perpanjangan waktu masih ada 3 menit lagi.
" Kemarin sudah dijelaskan oleh Match Comnya atau Match Comisoinner jika masih ada kurang puas silahkan protes. Namun, kemarin itu sudah menit terakhir dan Muba sudah juara pertama dan.mendapat emas ,sedangkan Muara Enim dapat perak dan Palembang juara 3 atau memdapat perunggu," terang dia.
"Untuk kisruhnya sudah kita laporakan ke panitia pusat," pungkasnya.
Kontributor: Welly Jasrial Tanjung
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Bank Sumsel Babel Raih Gold Rating dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
-
Gunung Dempo Erupsi Lagi! Semburkan Abu Vulkanik hingga 200 Meter
-
Ngeri! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Perdagangan Manusia di Palembang
-
Viral Video Pengemasan Sembako di Kantor Parpol Sumsel, Ini Kata Bawaslu