SuaraSumsel.id - Aktris Sandra Dewi memiliki kiat khusus dalam mengurus dua anaknya Raphael Moeis dan Mikhael Moeis.
Sandra Dewi mengaku kedua anaknya memiliki sifat yang sangat berbeda. Sang kakak dinilai sangat manis dan lembut, sedangkan sang adik lebih cuek.
Setiap hari, Sandra menghadapi masalah yang berbeda-beda, termasuk ketika kedua anaknya bertengkar karena saling berebut mainan.
"Saya ibu yang susah menahan emosi, tantangan banget sih setiap hari apalagi karakter anak beda-beda, saya enggak bisa memperlakukan keduanya dengan sama. Setiap hari saya merasa tertantang untuk pendekatan ke anak," ujar Sandra dikutip pada Sabtu (27/11/2021) dari ANTARA.
Baca Juga: Raffi Ahmad Bingung Kasih Nama Anak Kedua, Belum Ada yang Pas
Tak hanya dalam mengurus anak, dalam urusan memberikan asupan gizi pun memiliki tantangan tersendiri. Sandra khawatir jika kebutuhan nutrisi harian kedua anaknya tidak terpenuhi.
"Sebagai seorang ibu itu tantangannya ada setiap hari, kasih makan apa yang bergizi, kasih aktivitas apa. Tiap hari saya belajar lagi," kata wanita kelahiran 8 Agustus 1983 itu.
Sementara itu, Sandra juga mengaku selalu berbagi tugas bersama suami, Harvey Moeis dalam hal pengasuhan anak. Untuk urusan bermain, anak-anaknya lebih senang bersama sang ayah.
"Yang jelas kalau main sama bapak itu kan jauh lebih seru. Kalau sakit anak-anak pasti cari ibunya, mau tidur cari ibunya, kalau main pasti cari bapaknya. Saling berbagi aja, pokoknya salah satunya harus ada kalau yang satu kerja," ujar Sandra Dewi. (ANTARA)
Baca Juga: Terungkap, Peruntukkan Uang Rp1,5 Miliar yang Diamankan Bersama Dodi Reza Alex
Berita Terkait
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Ulasan Novel The One and Only Ivan, Kisah Emosional Gorilla di Dalam Jeruji
-
Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Makin Canggih, Super Apps Bilingual Siap Manjakan Pengguna
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel