SuaraSumsel.id - Babel United ialah klub yang diasuh oleh Bupati non aktif Musi Banyuasin, Dodi Reza Alex. Usai Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dialami oleh bosnya tersebut, klub ini masih harus mengarungi putaran kedua group A liga 2 musim ini.
Putaran kedua group A ini akan berlangsung di stadion Kaharuddin Rumbai Pekanbaru, Riau, Muba Babel United siap berhadapan dengan Sriwijaya FC, Kamis (4/11/2021) sekitar pukul 20.30 Wib. .
Kepala pelatih Babel United, Ibnu Grahan mengungkapkan jika Sriwijaya FC akan memberi kejutan pada laga perdana putaran kedua ini.
Dikatakan Ibnu, anak asuh tidak gentar harus kembali berhadapan dengan saudara tua Sriwijaya FC yang berada di puncak klasemen.
Baca Juga: 1.200 Anak Sumsel Korban Pandemi COVID-19, Terbanyak di Palembang
"Saya tidak mau membesar-besarkan atau mengecilkan Sriwijaya FC, saudara tua kita. Tapi kita bikin kejutan besok malam. Bagaimanapun Sriwijaya FC di papan atas, sudah memimpin klasemen. Kita harus waspada, harus hati-hati. Apalagi kita di bawah. Mudah-mudahan Sriwijaya meremehkan kita akhirnya kita ambil poin untuk pertandingan besok malam. Untuk head to head dengan coach Nil Maizar seingat saya waktu LPI," ungkap Ibnu Grahan didampingi Gelandang Bertahan Ryan Wiradinata pada preskon pre match secara virtual, Rabu (3/11/2021).
Babel United mengusung misi kebangkitan saat melakoni laga perdana putaran kedua malam ini.
Poin penuh menjadi target yang diusung Laskar Ranggonan mengkatrol posisi MBU di klasemen sementara.
Bahkan, dikabarkan tim ini sudah merekrut dua pemain asal Papua menambah kemampuan, setelah ada pemain striker baru Sunawan Rusn eks pemain tim Maluku Utara usai PON XX Papua.
"Ya kita lihat kondisi terakhir para pemain pasti dari perjalanan jauh capek dan lelah. Kita lihat kondisi terakhirnya. Sambil kita lihat administrasi para pemain. Demikian juga kesehatan. Mudah-mudahan cepat adaptasi, kondisi cepat dan menyatu dengan pemain yang lain. Artinya bisa diturunkan," katanya.
Baca Juga: Gelar Vaksinasi, Gerindra Sumsel Bagikan Paket Sembako kepada Peserta Vaksin
Dengan modal dua poin setelah berhasil menahan imbang KS Tiga Naga dan PSPS Pekanbaru Riau, Laskar Ranggonang berharap trend positif bagi Atep dkk.
Berita Terkait
Tag
- # Bos klub Liga 2 Muba Babel United
- # Muba Babel United
- # Muba Babel United Group A
- # Sriwijaya FC VS Muba Babel United
- # Sriwijaya FC Vs Babel United
- # babel united
- # Bupati Dodi Reza Alex
- # Dodi Reza Alex
- # Bupati non aktif Dodi Reza Alex
- # Bupati Dodi Reza Alex Ditangkap KPK
- # Bupati Dodi Reza Alex Ditangkap
- # Dodi Reza Alex Ditahan KPK
- # Dodi Reza Alex Noerdin
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Antre Sejak Subuh, Warga Sumsel Berburu Pertalite dan Solar Langka
-
Harga Emas di Palembang Tembus Rp 11 Juta per Suku, Calon Pengantin Panik
-
Eks Teller BNI Palembang Gelapkan Rp5,2 Miliar demi Umroh, Uang Nasabah Raib
-
Cemburu Buta, Polisi di Palembang Aniaya Mantan dan Arahkan Pistol ke Warga
-
Siap-Siap! Dana Kaget Spesial 17 April 2025 Sudah Bisa Diklaim