Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Senin, 25 Oktober 2021 | 19:43 WIB
Potret titik-titik kawasan banjir di Palembang tahun 2002 dengan memanfaatkan google maps dan google earth.
  1. Masuk ke website google maps https://maps.google.com/ 
  2. Kemudian masukan nama jalan atau kawasan di dalam kolom pencarian. 
  3. Untuk memverifikasi koordinat lokasi tepatnya, bisa juga mengidentifikasi landmark atau foto yang muncul di halaman google maps.
  4. Klik fotonya, lalu pastikan sumber atau pusat banjirnya misal dengan cara memverifikasinya melalui pemberitaan yang sudah ada.
  5. Perhatikan link yang muncul setelah diklik. Di link tersebut terdapat koordinat yang sesuai dengan kata kunci pencarian. Pada link tersebut terdapat titik koordinat, yang terletak di depan tanda @.
  6. Informasi mengenai titik koordinat, diperlihatkan dengan deretan angka.

Dalam contoh ini, penulis mencari koordinat sesuai dengan kawasan dari data Kawasan Rawan Banjir di Palembang yakni, kawasan simpang Kades KM 12 Palembang. Penulis kemudian memastikan lokasinya dengan mengecek foto dari pemberitaan seperti dalam foto di berita ini

Dalam foto tersebut, terlihat lokasi banjir berada di depan SPBU Romi Herton, di Jalan Palembang-Betung, Kota Palembang. Titik itu lah yang kemudian penulis identifikasi menjadi koordinat lokasi kawasan banjir. 

Lalu di mana koordinatnya?. Setelah titik tadi diidentifikasi sebagai koordinat lokasi kawasan banjir, penulis mengklik halaman url pada google maps. Hasilnya seperti di bawah ini. 

https://www.google.com/maps/place/SPBU+KM.+12+ROMI+HERTON/@-2.9128847,104.6847769,3a,75y,90t/data=!3m8!1e2!3m6!1sAF1QipOxgPn70ZzpUzAc6JXRU5DGGBHDxjlYKEKJI6_x!2e10!3e12!6shttps:%2F%2Flh5.googleusercontent.com%2Fp%2FAF1QipOxgPn70ZzpUzAc6JXRU5DGGBHDxjlYKEKJI6_x%3Dw114-h86-k-no!7i4160!8i3120!4m5!3m4!1s0x2e3b7367213e4e1d:0xee20cdc6db897bd2!8m2!3d-2.9129635!4d104.6847767

Baca Juga: Sumsel Dinobatkan "Display" Ekonomi Pulau Sumatera, tapi Hadapi Masalah Ini

Dari link terdapat titik koordinat (angka yang diblok kuning) yang bisa digunakan untuk melakukan pemetaan dengan menggunakan google earth. Koordinat itu meliputi latitude dan longitude. Seperti contoh di bawah ini. 

(-2.913433,104.6846738) Latitude: -2.913433 dan longitude: 104.6846738.

tampilan link google maps
tampilan google maps

Setelah koordinat lokasi tersebut didapat, kemudian langkah yang selanjutnya dilakukan adalah mencatat dengan menyalinnya di dalam google spreadsheet. Langkah tersebut dilakukan satu persatu sesuai koordinat yang ingin dicari. 

Titik koordinat google maps kawasan banjir di Palembang

Salin Data ke Excel Format CSV

Setelah mendapatkan titik-titik koordinat yang dirapikan di spreadsheets lalu dipindahkan ke dalam bentuk excel. Metodenya yang dilakukan adalah sebagai berikut:

Baca Juga: BKSDA Sumsel Lepasliarkan Delapan Satwa Dilindungi

  1. Buka halaman excel 
  2. Kopi semua data dari spreadsheet, termasuk titik koordinat
  3. Lalu rapikan
  4. Pisahkan titik koordinat di dua kolom yang berbeda. Pisahkan, yang merupakan Latitude dan yang longitude
  5. Merapikan data dengan tetap mempertahankan tanda minus (-) dan tanda titik (.).
  6. Lalu simpan data excel menjadi bentuk cvs
Titik koordinat yang dirapikan di excel
Titik koordinat yang dirapikan di excel

Cara memisahkan titik latitude dan longitude, dilakukan dengan:

Load More