SuaraSumsel.id - Tim bulu tangkis Indonesia berhasil mencapai laga finasl di Piala Thomas 2020. Kini, tinggal satu langkah lagi bagi tim bulu tangkis Indonesia bisa membawa pulang gelar juara Piala Thomas ke-14.
Di laga final, tim merah putih akan menghadapi China di Ceres Arena, Aarhus, Denmark pada Minggu (17/10/2021). Saat mengadapi laga puncak yang akan berlangsung pukul 18.00, tim Indonesia nampaknya harus bekerja maksimal.
Indonesia memulai perjuangan dengan, lolos ke perempatfinal sebagai juara Grup A. Sempat bersua negara tetangga Malaysia, guna memperoleh tiket di semi final.
Tim merah putih, mampu menyapu bersih tiga pertandingan pertama dengan kemenangan 3-0.
Baca Juga: Ketua DPD Dodi Reza Alex Ditahan KPK, Potensi Muncul Tokoh Baru Partai Golkar Sumsel
Kemenangan ini diraih berkat permainan apik Anthony Sinisuka Ginting, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, serta Jonatan Christie.
Melaju ke semifinal, Indonesia harus bersua tuan rumah Denmark yang sudah pasti dihuni talenta baik. Langkah Denmark bisa ke semifinal, setelah terlebih dahulu menundukkan India dengan skor 3-1.
Bertanding menghadapi tuan rumah yang juga didukung para fans pada Sabtu (16/10/2021), Indonesia mengawali laga pertama dengan kekalahan. Di mana jagoan tunggal, Ginting harus mengakui keunggulan dari Viktor Axelsen.
Namun di partai kedua, Indonesia mampu membalikkan keadaan termasuk kemenangan di partai berikutnya.
Indonesia mendapatkan poin berkat aksi Marcus/Kevin dan Jonatan. Alhasil, partai ganda putra kedua akan menentukan nasib Indonesia di semifinal.
Baca Juga: Anak Eks Gubernur Sumsel Alex Noerdin, Dodi Reza Alex Ditangkap KPK
Selanjutnya duet Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto benar-benar menjadi tumpuan untuk meraih kemenangan.
Beruntung, mereka bisa menjalankan tugasnya dengan baik dengan mengalahkan pasangan Mathias Christiansen/Frederik Sogaard dalam dua gim langsung 21-14 dan 21-14.
Indonesia akhirnya memastikan diri lolos ke final melawan China. Seperti Indonesia, Negeri Tirai Bambu itu juga lolos ke final dengan skor identik, menang 3-1 atas juara bertahan Jepang.
Andai di partai final bisa menang, maka Indonesia makin menasbihkan diri sebagai tim tersukses di Piala Thomas. Indonesia berpeluang meraih trofi Piala Thomas ke-14.
Berikut jadwal final Piala Thomas 2020:
Pukul 18.00 WIB
Indonesia vs China
Berita Terkait
-
Runner-up Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Berharap ke Depannya Bisa Lebih Baik Lagi
-
Jonatan Christie Bangga Bisa Hapus Keraguan pada Tim Muda Indonesia di Piala Thomas 2024
-
Pengalaman Berharga Para Debutan di Piala Thomas dan Uber 2024
-
Runner-up Piala Thomas dan Uber, Indonesia Tetap Juara di Mata Ricky Soebagdja
-
Menpora Pede Tren Positif di Piala Thomas - Uber 2024 Lanjut ke Olimpiade Paris
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
Terkini
-
Desa Energi Berdikari, Solusi Pertamina untuk Listrik Desa dan Ekonomi Lokal
-
Bank Sumsel Babel Raih Penghargaan Bergengsi Trusted Company dari IICG
-
Lompatan Operasi Hulu Pertamina Zona 4: Teknologi SOPPRED Tingkatkan Efisiensi
-
Unggul di Hitung Cepat, Ratu Dewa Ajak Masyarakat Palembang Bersatu Pasca Pilkada
-
Pilkada OKI 2024: MURI Unggul Hitung Cepat, Muchendi-Supriyanto Raih 56 Persen