SuaraSumsel.id - Sosok kelauarga Akidi Tio kini makin menjadi perbincangan publik. Setelah gempar dengan donasi Rp 2 triliun yang diberikan bagi penanganan COVID 19 pada akhir Juli lalu, ternyata Senin (2/8/2021), donasi disebut hoaks.
Suarasumsel.id sempat menelusuri jejak sang anak bungsu Akidi Tio, Heriyanti. Diketahui Heriyanti dikenal tetangganya ialah sosok yang tertutup dan malah jarang memberikan donasi atau bantuan.
Anak bungsu perempuan Akidi Tio bernama Heriyanti ialah warga jalan Tugomulyo Nomor 1916 Kelurahan 20 Ilir Kecamatan IT I Palembang, Sumatera Selatan.
Rabu (28/7/2021) lalu, suasana rumah terlihat sepi, tanpa penghuni.
Baca Juga: Akidi Tio, Sosok yang Buat Kapolda Sumsel Gemetar
Hanya terlihat seekor anjing yang menjaga rumah dua lantai bercat cokelat tersebut.
Menurut keterangan tetangganya Toni Ahmad, Heryanti ialah warga yang sudah lama menetap di kawasan tersebut. Namun, keluarga tersebut jarang berbaur dan tertutup dengan masyarakat sekitarnya.
"Jarang berbaur karena kesibukan, pengusaha kontraktor. Pergi pagi pulangnya sampai malam,"ungkapnya di kediaman yang tidak jauh dari rumah putri bungsu Akidi Tio tersebut beberapa waktu yang lalu.
Warga dan tetangga juga sempat kaget, perihal keluarga ini memberikan sumbangan dalam jumlah yang sangat fantastik tersebut.
Malah, warga sekitar mengaku jika keluarga anak bungsu Akidi Tio tersebut jarang memberikan donasi atau sumbangan.
Baca Juga: Sumbangan Penanganan Covid-19 Rp 2 T di Sumsel Hoaks? Polisi Masih Selidiki Anak Akidi Tio
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun