SuaraSumsel.id - Heboh di media sosial, sebuah video memperlihatkan seorang petugas sosialisasi COVID 19 melarang wanita untuk hamil di tengah situasi pandemi saat ini.
Dilansir dari terkini.id-jaringan Suara.com, video petugas sosialisasi covid 19 melarang wanita hamil itu viral usai dibagikan pengguna Instagram Fakta.indo.
“Petugas ini mengimbau warga agar menunda kehamilan saat pandemi COVID-19,” tulis Fakta.indo di narasi unggahannya.
Tampak petugas sosialisasi Covid-19 itu menggunakan pengeras suara mengimbau agar wanita menunda kehamilan mereka lantaran situasi Covid-19.
Baca Juga: Kebijakan Ganjil Genap di Sumsel Belum Diberlakukan, Gubernur: Masih Sosialisasi
Menurutnya, hamil tidak diperbolehkan selama pandemi Covid-19 akan tetapi menikah dan kawin disebutnya boleh.
“Tunda hamil dulu. Nikah boleh, kawin boleh tapi hamil jangan,” ujar wanita petugas sosialisasi covid 19 tersebut.
Ia pun sekali lagi mengingatkan kepada ibu-ibu agar menunda kehamilan selama masa pandemi. Sementara untuk kawin atau nikah menurutnya boleh.
“Ingat yah ibu-ibu, sekali lagi tunda hamil dulu. Kawin boleh, nikah boleh tapi hamil jangan,” tuturnya.
Selain mengingatkan wanita agar tidak hamil dulu selama pandemi, petugas covid tersebut juga mengimbau kepada para suami untuk memakai alat pengaman kontrasepsi apabila hendak berhubungan intim dengan istri.
Baca Juga: Pengusaha Hotel dan Restoran di Sumsel Mulai Kesulitan Bayar Pajak, Berharap Dana Hibah
“Bapak-bapaknya ditahan dulu yah. Boleh nikah, boleh kawin asal pakai kontrasepsi (alat pengaman),” ujarnya.
Hingga berita ini ditayangkan, belum diketahui pasti kapan dan di mana lokasi peristiwa dalam video viral itu direkam.
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan