SuaraSumsel.id - Di situasi pandemi COVID 19, Provinsi Sumatera Selatan tetap mengagendakan ajang Sriwijaya Expo 2021. Pergelarannya pun akan dimulai pada 2-5 Juli nanti.
Ketua Panitia Sriwijaya Expo 2021 Ernila Rizar di Palembang, mengatakan agenda tahunan yang diinisiasi oleh Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Sumsel ini akan digelar di Dining Hall Jakabaring Sport City (JSC).
“Dalam event ini akan diperkenalkan potensi dan produk unggulan yang dimiliki Sumsel,” kata dia.
Peserta mencapai 49 instansi, diantaranya Kementerian Pendidikan, Kementerian Pariwisata, BNPB dan Kemenhum dan HAM.
Baca Juga: Video Detik-detik Kecelakaan Beruntun, Motor Terjepit Mobil dan Truk di Sumsel
Ia mengatakan perhelatan ini akan menampilkan beragam produk kerajinan binaan Dekranasda Sumsel yang berasal dari 17 kabupaten/ kota.
“Selain mendongrak sektor investasi, Sriwijaya Expo ini bertujuan memulihkan kembali sektor perdagangan dan pariwisata,” kata dia.
Meski pandemi, demi terlaksananya ajang ini sesuai dengan protokol kesehatan COVID-19, panitia penyelenggara menyediakan tempat cuci tangan dan hand sanitizer, serta mewajibkan pengunjung menggunakan masker.
Sepanjang tahun 2020, Provinsi Sumatera Selatan mendatangkan investasi senilai Rp 38 triliun di tengah pandemi COVID-19.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sumsel Megaria mengatakan capaian tersebut melampaui target yang ditetapkan sebesar Rp 26 triliun.
Baca Juga: Wilayah Zona Merah di Sumsel Bertambah, Kini Palembang dan Muaraenim Zona Merah
Realisasi positif itu tak lepas dari capaian dari sektor penanaman modal dalam negeri (PMDN) yang mencapai Rp15,82 triliun. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Kisah Tragis Novi, Ibu Dua Anak Sering Diganggu Tetangga Genit Malah Dipenjara
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Sebut Suara Rakyat Suara Tuhan, Cawagub Sumsel Riezky Aprilia: Berdosa jika Mainan Suara Tuhan
-
Kisah Juliana, Gadis Suku Anak Dalam Peraih Gelar Sarjana Pertama yang Ingin Menjaga Hutan!
-
Manipulasi Dokumen RUPSLB Bank Sumsel Babel, Bareskrim Tetapkan 3 Tersangka
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun