SuaraSumsel.id - Komandan Korps (Dankorps) Brimob Polri Irjen Anang Revandoko menjadi inspektur upacara pemberangkatan jenazah almarhum Bharatu Anumerta I Komang Wira Natha yang gugur saat kontak tembak dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Distrik Ilaga Utara, Kabupaten Puncak, Provinsi Papua, Selasa (27/4).
Upacara pemberangkatan jenazah Bharatu Komang berlangsung di Aula Markas Komando Batalyon B Pelopor Brimob Polda Papua di Jalan Agimuga, Mile 32, Distrik Kuala Kencana, Timika, Rabu.
Jenazah almarhum Bharatu Komang akan diberangkatkan dari Bandara Mozes Kilangin Timika ke Palembang pada Rabu siang ini dengan penerbangan pesawat Batik Air.
Bharatu Komang diketahui merupakan warga Kecamatan Belitang II, Kabupaten Ogan Komaering Ulu Timur.
Baca Juga: Tewas Ditembak KKB, Jenazah Bharatu Komang Dimakamkan di Sumsel
Dankorps Brimob Irjen Anang menyebut Bharatu Komang merupakan Brimob sejati karena telah mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara dengan gugur di medan tugas.
"Almarhum Bharatu Anumerta I Komang Wira Natha merupakan Bhayangkara Brimob Sejati. Semoga arwahnya diterima Sang Khalik," kata Irjen Anang.
Sejumlah perwira tinggi TNI dan Polri turut hadir dalam upacara pemberangkatan jenazah almarhum Bharatu Komang, diantaranya Panglima Kogabwilhan III Letjen TNI Agus Rohman.
Almarhum Bharatu Komang bertugas pada Resimen Pelopor Brimob Polri di Jakarta dan selama beberapa waktu terakhir bergabung dalam Satuan Tugas Nemangkawi untuk operasi penegakan hukum terhadap KKB yang melakukan serangkaian aksi teror penembakan terhadap warga dan tindak kekerasan lainnya di wilayah Kabupaten Puncak.
Pada Selasa (27/4) pagi, Bharatu Komang bergabung dengan prajurit TNI dan Polri lainnya melakukan penyerangan ke Markas Lumawi yang berada di Kampung Makki, Distrik Ilaga Utara, Kabupaten Puncak.
Baca Juga: Kasus Covid 19 Sumsel Malah Meningkat Usai PPKM Mikro Tahap I
Markas Lumawi diketahui merupakan sarang KKB pimpinan Lekagak Telenggen. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Jejak Digital Artis yang Mendukung Fitri Agustinda, Eks Wawako Palembang Tersandung Korupsi
-
Tim Hukum Ridwan Kamil Layangkan Tantangan Terbuka ke Lisa Mariana Soal Pembuktian
-
Palembang Kembali Jadi Sorotan: Viral Motor WNA Dicuri, Netizen Serbu Kolom Komentar
-
Viral Momen Ibu-ibu di Palembang Protes, Antre Lama Cuma Dapat Rendang Dua Iris dari Richard Lee
-
Cara Ustaz Derry Sulaiman Jawab Salam Willie Salim Seorang Kristen, Banyak yang Kaget
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
UMKM Palembang Naik Kelas, Kini Produknya Jadi Suvenir Penerbangan Garuda
-
Usai Fitrianti Ditahan, Harnojoyo Diperiksa Kejaksaan: Dugaan Korupsi Apa?
-
Lepas Kemeriahan Lebaran, Emas Digadai Warga Palembang untuk Sekolah Anak
-
Harga Emas Tinggi Dorong Warga Palembang Ramai Gadai untuk Biaya Sekolah
-
Rp10 Juta Sesuku, Harga Emas Perhiasan Palembang Cetak Rekor Usai Lebaran