SuaraSumsel.id - Sebuah kisah pilu dialami oleh seorang calon pengantin tepat di hari pernikahannya. Sang calon suami yang seharusnya menikahinya hari itu ternyata tak datang saat akad sudah di depan mata.
Pengantin wanita itu bahkan sudah dirias dan acara sudah siap dilaksanakan. Sayang, sang calon suami justru meninggalkannya, menyisakan kenangan pahit bagi perempuan tersebut.
Kisah sedih tersebut dibagikan oleh akun Tiktok berinisial AA. Video tersebut viral di media sosial dan menyedot perhatian publik.
Dalam videonya, AA bercerita tepat di hari pernikahannya ia sudah dirias dan memakai baju pengantin.
Baca Juga: Tak Menghargai Guru! Siswi SMP Injak Rapor di TikTok, Videonya Dikecam
Namun, ketika seluruh persiapan calon pengantin wanita telah usai, sang calon suami justru tak datang di hari pernikahan.
"Semoga saya kuat menghadapi segala ujian ini," ujar AA seperti dikutip Suara.com, Rabu (23/12/2020).
Seluruh persiapan prosesi pernikahan juga sudah siap. Mulai dari pelaminan hingga hantaran pernikahan.
Pihak calon suami yang dinantikan justru tak kunjung datang tanpa memberikan alasan jelas.
"Sudah siap make up untuk akad nikah, malangnya pengantin tak datang-datang," ungkapnya.
Baca Juga: Disebut Mirip Valentino Rossi, Kurir Paket Ini Mendadak Viral
Ia mengunggah beberapa foto penampakan dirinya setelah dirias dan mengenakan pakaian pengantin.
Ia tetap berusaha tersenyum saat dipotret oleh fotografer, berusaha menutupi kesedihan karena sang calon suami tak datang di hari pernikahan.
Video tersebut mendapatkan dukungan positif dari publik. Banyak warganet yang memberikan semangat kepada AA agar tetap tegar menghadapi cobaan.
Dalam video terpisah, AA menyampaikan ungkapan terima kasih kepada publik yang telah memberikannya dukungan.
"Terima kasih atas semangat dan doa yang baik untuk saya. Saya simpan video make up ini sebagai kenang-kenangan," tuturnya.
Berita Terkait
-
Rekam Jejak Dikuliti, Pose Ivan Sugianto Kepal Tangan Disorot: Kok Ada Meja Judi di Ruangan Polisi?
-
Jebakan Maskulinitas di Balik Tren Video Laki-laki Tidak Bercerita
-
Menu Sushi Seblak dan Nasi Kuning Disebut Jadi Penyebab Timnas Indonesia Dibantai Jepang: Pantes Ngamuk..
-
Kaesang Tenteng Sekaleng Kerupuk di Bandara, Warga TikTok Sibuk Selidiki Konspirasi: Kode Apa Lagi?
-
Sadbor sebagai Duta Anti Judi Online: Paradoks Makna Pemberian Gelar
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera