SuaraSumsel.id - Suara Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Musi Rawas, Ratna Machmud- Suwarti dinyatakan menang dalam perolehan suara pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun ini.
Pada Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mura, digelar KPU Mura, Rabu (16/12/2020), pasangan srikandi ini berhasil unggul dibandingkan petahana Hendra Gunawan-H Mulyana.
Berdasarkan data pada rapat pleno, paslon nomor urut 01 memperoleh suara 112.843 suara dan paslon nomor urut 02 sebanyak 104.939 suara.
Ketua KPU Mura, Anasta Tias usai pelaksanaan rapat pleno mengatakan pihaknya telah merampungkan rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara pada pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Mura tahun 2020.
"Pasangan calon nomor urut 01 unggul paslon nomor urut 02. Penetapan hasil penghitungan suara masing-masing pasangan calon," kata Anasta Tias.
Meski demikian, diketahui bahwa paslon nomor urut tidak menandatangi berita acara hasil rekapitulasi KPU.
"Namun tidak ada pengaruh," cetus Anas panggilan akrabnya.
Selanjutnya, pihaknya masih menunggu 3 hari depan terkait apa-apa, apabila ada sengketa ke Mahkamah Konstitusi (MK).
"Nantinya apabila tidak ada sengketa kami akan tetap menunggu salinan berita acara ataupun register dari Mahkamah Konstitusi tersebut guna melanjutkan tahapan berikutnya," tegasnya.
Baca Juga: Di Pilkada Mura, Petahana Kalah Telak di TPS Lapas
Reporter : Renaldi
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Fakta Dugaan Bullying PPDS Mata RSMH, Kemenkes Bakal Sampai Setop Program
-
7 Amalan Sunnah Menjelang Ramadan agar Puasa Lebih Ringan bagi Muslim Sibuk
-
PTBA Salurkan Beasiswa Ayo Sekolah untuk Dukung Pendidikan Inklusif dan Berkelanjutan
-
5 HP Murah untuk Atasi Kebutuhan Belajar Berbasis AI, Pilihan Aman Pelajar & Mahasiswa
-
Listrik Padam Hari Ini dan Besok, Warga Palembang Wajib Cek Jadwal Pemadaman PLN