SuaraSumsel.id - Pasangan suami istri di Palembang, Sumatera Selatan, Raja Siregar (27) dan Nabila Sonia (27) telah menjalankan perawatan medis di rumah sakit.
Pasangan pengantin baru ini terkonfirmasi positif virus covid 19 sejak awal November lalu.
Keduanya langsung dirujuk ke rumah sakit Pusri, ada 17 November lalu dan akhirnya hasil swab ketiga dinyatakan negatif, pada pekan ini.
Sempat tak ada kabar, Raja pun memberi cerita haru di media sosialnya.
Baca Juga: Bantuan Covid 19 Tahap IV Segera Disalurkan, Sasar 85.252 KK di Palembang
Dari instagram pribadinya Raja memposting foto bersama istri tercinta di ruang rawat inap.
Sang istri, Nabilla ternyata beulang tahun ke-27 dan terpaksa harus dirayakan di rumah sakit yang juga tengah menjalani perawatan medis.
Cerita haru sekaligus romantis itu ternyata juga diposting di akun facebook dan WhatsApp story.
“Hari ini kekasihku ulang tahun, karena kondisi kami harus merayakan di tempat yang tak pernah terbayangkan sebelumnya. Semua rencana gagal terlaksana,” tulis Raja memulai ceritanya.
Pria yang bekerja di salah satu media online ternama itu kembali melanjutkan cerita. Ia berharap bisa segera pulih dan liputan seperti hari-hari sebelum terpapar Covid-19.
Baca Juga: Pengakuan Tahanan Kabur: Lagi Enak Tidur, Terus Diajak Kabur, Ya Lari...
“Doa terbaik selalu terucap di bibir ini untuknya (istri). Tidak banyak yang bisa diucapkan, intinya harus pulih sama-sama, pulang sama-sama dan beraktivitas lagi sama-sama,” kata Raja melanjutkan cerita.
Tidak hanya tulisan, terselip foto keduanya memegang kue ulang tahun. Tentu dengan latar belakang kamar inap di rumah sakit.
“Maaf jika hanya bisa memberikan seadanya, bukan tak mampu atau tak mau. Tapi rasa syukur karena masih diberikan kesehatan saat ini adalah segalanya,” lanjut cerita tersebut.
Raja mengatakan tempat itu bakal menjadi catatan tersendiri bagi dirinya dan istri. Apalagi, tepat 14 hari dirawat sang istri merayakan ulang tahun di rumah sakit.
“Kami dihubungi pihak RS dan dinyatakan swab negatif tadi jam 9 tadi malam. Kami langsung diperbolehkan pulang ke rumah dan isolasi mandiri sementara,” katanya.
“Prof Yowono, selaku Direktur rumah sakit sangat membantu kami. Beliau minta kami dirawat agar cepat pulih dan Alhamdulillah hari ini sudah pulih,” katanya.
Melihat masih banyaknya kasus Covid-19, ia meminta masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Termasuk pakai masker medis dan jaga jarak agar dapat memutus mata rantai Covid-19.
“Genap 14 hari kami dirawat, di hari ke 14 istri ulang tahun. Tepat pula 14 hari kami dikabarkan negatif oleh dokter dan tentu tidak bisa berkata2 lagi hari itu,” katanya
Sumber : Sumselupdate.com
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
-
Jejak Digital Artis yang Mendukung Fitri Agustinda, Eks Wawako Palembang Tersandung Korupsi
-
Tim Hukum Ridwan Kamil Layangkan Tantangan Terbuka ke Lisa Mariana Soal Pembuktian
-
Palembang Kembali Jadi Sorotan: Viral Motor WNA Dicuri, Netizen Serbu Kolom Komentar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Antre Sejak Subuh, Warga Sumsel Berburu Pertalite dan Solar Langka
-
Harga Emas di Palembang Tembus Rp 11 Juta per Suku, Calon Pengantin Panik
-
Eks Teller BNI Palembang Gelapkan Rp5,2 Miliar demi Umroh, Uang Nasabah Raib
-
Cemburu Buta, Polisi di Palembang Aniaya Mantan dan Arahkan Pistol ke Warga
-
Siap-Siap! Dana Kaget Spesial 17 April 2025 Sudah Bisa Diklaim