SuaraSumsel.id - Amin (34) Warga Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung mesti menahan rasa sakit yang tak terkira, lantaran tangan kirinya nyaris dilahap buaya.
Peristiwa tersebut terjadi saat Amin sedang menarik jaring ikan yang berada di areal sawah tepian anak Sungai Semaka, yang sudah mirip danau pada Sabtu (3/10/2020).
Warga Pekon Tugupapak, Kecamatan Semaka itu sempat dirawat di Puskesmas dan kini dirawat di rumahnya.
“Jaring di pasang Jumat sore, Sabtu pagi akan diangkat. Tiba-tiba seekor buaya menyambar tangannya. Karena luka yang cukup serius Amin dibawa ke puskemas,” katanya seperti dilansir Sinarlampung.co-jaringan Suara.com.
Diakuinya, selama ini aktivitas memasang jaring ikan kerap dilakukan setiap hari di tempat yang sama.
“Seperti biasa saya dan abang saya pergi ke sungai masang jala-jaring sore kemarin. Dan di pagi tadi saya berniat ngangkat jaring tersebut tiba-tiba ada buaya menyebar tangan saya. Saya meronta dan di bantu Abang buat nglepasin gigitan buaya itu, alhamdulilah bisa lepas,” katanya.
Kakak Amin, Andi mengaku melihat ukuran buaya yang cukup besar berusaha memakan lengan kiri sang adik. Menurutnya, dengan peristiwa ini, sudah dua kali warga menjadi korban gigitan buaya.
"Ya tadi pagi saya membantu adik yang digigit buaya. Untung bisa lepas kalau tidak mungkin putus tangan adik saya karena ukuran buayanya cukup besar kira-kira tig meter panjangnya. Ya sudah dua kali buaya mengigit warga di lokasi yang sama," katanya.
Andi mengatakan, dulunya lokasi itu adalah lahan sawah warga. Tetapi karena pembuangan air kurang lancar, akhirnya jarang ditanami lagi sehingga saat ini sudah seperti danau.
Baca Juga: Buaya Peliharaan Sepanjang 2,5 Meter Lepas saat Banjir, Warga Bika Geger
Warga sebenarnya berharap segera ada tindakan pemerintah segera melakukan normalisasi sungai supaya lahan sawah tersebut dapat di manfaatkan seperti dulu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
9 Bedak Tabur Murah di Indomaret untuk Kulit Berminyak, Dipakai MUA Profesional
-
10 Game Balap Mobil Terbaik 2026 untuk HP Spek Rendah, Grafis Halus Tanpa Lag
-
Kondisi Terkini Banjir OKU Timur: Warga Terima Sembako dan Janji Benih Padi
-
Keuangan Daerah Cekak? DPRD dan Pemprov Sumsel Bentuk Pansus Cari Tambahan PAD
-
BRI Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Edukasi Keuangan Berkelanjutan