SuaraSumsel.id - Selama masa pandemi virus corona atau covid 19 di Sumatera Selatan. Diketahui sebanyak lima tenaga medis meninggal dunia setelah terpapar virus yang berasal dari Wuhan, Cina tersebut.
Data ini diperoleh dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumatera Selatan yang mendata, terdapat lima tenaga medis meninggal dengan status terkonfirmasi virus covid 19.
“Dari total itu sudah lima orang (tenaga medis) yang meninggal dunia,” ujar dia saat dihubungi pada Kamis (24/9/2020).
Dari data itu, juga diketahui sebanyak 206 tenaga medis yang terpapar virus tersebut.
“Tenaga medisnya ada yang perawat, dokter gigi hingga dokter. Mereka juga OTG,” sambungnya.
Dari data itu diketahui jika sebagian besar tenaga medis yang terpapar berasal dari kota Palembang. Sebagaian besar juga mereka yang terpapar memilih mengisolasi di rumah.
“Penularannya bisa sesama tenaga medis, atau saat menangani pasien yang terkonfirmasi virus,” ujarnya.
Yusri memastikan dari lima tenaga medis yang meninggal termasuk satu tenaga medis di RSUP Muhammad Husein yang meninggal beberapa hari lalu.
“Mereka yang meninggal juga karena ada penyakit penyerta seperti hipertensi dan diabetes,” akunya.
Baca Juga: Kapolda Sumsel : Pelanggar Protokol Kesehatan di Pilkada Bisa Dipidana
Hingga Kamis (24/9/2020) sore, terjadi penambahan 83 pasien yang terkonfirmasi sehingga keseluruhan mencapat i 5.690 orang. Sementara, pasien yang sembuh mencapai 4.093, dan pasien yang meninggal dunia mencapai 331 orang.
“Seperti dua hari terakhir ini, angka kesembuhan pasien Covid-19 mendekati angka 100 orang. Ya, tingkat persentase kesembuhannya juga meningkat drastis dari yang sebelumnya sekitar 60 persen kini mencapai 73 persen lebih,” tutup dia.
Kontributor : Rio Adi Pratama
Berita Terkait
-
Pesta Seks Rahasia Bikin Kasus Covid-19 di Australia Melonjak
-
Pemkab Tangerang Akan Pesan Semua Kamar Hotel Yasmin Untuk Pasien Covid-19
-
Satpol Penjaga Posko Tertular Covid-19, Rumjab Wali Kota Samarinda Ditutup
-
Kasus Covid Melonjak, PDIP DKI Beberkan Kegagalan Anies saat PSBB Transisi
-
Satu Lagi Dokter di Riau Gugur Akibat Covid-19
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
6 Mobil Bekas untuk Tampil Keren tanpa Biaya Modifikasi Mahal bagi Anak Muda
-
Rezeki Digital Datang Lagi! 8 Link Dana Kaget Hari Ini Sudah Rilis Kalau Kamu Cepat Klaim
-
Terkuak! Bayi Dalam Kantong Plastik di Sungai Lilin Ternyata Dibuang Ibu Kandung Sendiri
-
BRI Perkuat Hilirisasi dan Daya Saing Industri Sawit Lewat Sindikasi Strategis Rp5,2 Triliun
-
10 Mobil Bekas untuk Modifikasi Sleeper yang Cocok bagi Penggemar Performa