SuaraSumsel.id - Setelah video Ibu Rumah Tangga (IRT) terkonfirmasi positif covid 19 sempat viral di akun facebooknya, pemerintah melanjutkan pelacakkan (tracking) terhadap 87 warga lainnya.
Dari hasil sementara, delapan di antaranya ditemukan reaktif.
Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid 19 kota Pagaralam, Samsul Bahri mengatakan upaya penelusuran dilakukan pada mereka yang terkontak erat pada pasien terkonfirmasi positif virus corona (covid 19).
Hal ini dilakukan guna mendapatkan mengetahui penyebaran virus dari pasien yang terkonfirmasi tersebut.
Baca Juga: Tak Pegang Uang, Virgo Pilih Membersihkan Taman Ketimbang Bayar Denda
“Sudah dilakukan tesnya dan tinggal menunggu hasil. Hasil tes swab dilakukan pada delapan warga yang reaktif tersebut. Tinggal kita tunggu beberapa hari lagi,” ujarnya dikonfirmasi SuaraSumsel.id, Kamis (17/9/2020).

Sebelumnya beredar video seorang IRT, warga Pagaralam yang menginformasikan jika ia dalam keadaan sehat dan menolak status terkonfirmasi positif covid 19 seperti yang disampaikan pemerintah daerah.
Dengan diketahui sudah sebanyak delapan orang reaktif, Samsul memastikan masih menunggu hasil tes lanjutan sembari meminta para warga tersebut mengisolasi diri.
“Sama seperti pasien yang membuat video viral. Semuanya diminta diisolasi mandiri, karena hasilnya reaktif” katanya.
Jika tidak, sambung Samsul, pemerintah akan mengisolasi yang bersangkutan ke gedung isolasi yang sudah dipersiapkan.
Baca Juga: Ahli Bioetika: Tidak Boleh Ada Rahasia Dalam Uji Klinis Vaksin Virus Corona
“Jika para pasien masih tidak mematuhi protokol kesehatan. Seperti halnya mengunakan masker saat berada di rumah atau menjauhi kerumunan akan diisolasi di gedung yang telah disiapkan oleh pemerintah kota Pagaralam,” terang dia.
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
Kasus Bikin Konten Rendang Hilang, Polisi Periksa Pelapor Willie Salim
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan