SuaraSumsel.id - Kota Palembang ditargetkan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun depan. Pihak hotel menyatakan kesiapannya menyambut para tamu perhelatan internasional tersebut.
Setidaknya, di Palembang kini sudah terdapat 165 hotel dalam beragam klasifikasi.
Persatuan Hotel dan Restoran Indoenesia (PHRI) Sumsel mencatat dari ratusan jumlah hotel tersebut tersedia hampir 11.000 kamar.
“Jika untuk Piala Dunia U-20, saya rasa cukup sekali. Palembang sudah banyak hotel sekarang, degan kapasitas yang besar. Ratusan jumlah hotelnya,” ujar Ketua PHRI Sumsel, Erlan Aspiudin kepada Suara.com, Selasa (15/9) pagi.
Baca Juga: Mantan Ketua DPRD Muara Enim Didakwa Terima Suap Rp3,03 Miliar
Menurut Erlan, pengalaman kota Palembang menjadi tuan rumah dari berbagai event internasional juga memperlihatkan jika Palembang sangat bisa menampung kedatangan tamu dalam jumlah besar.
“Misalnya saja, Asean Games kemarin. Malah Palembang sudah siap untuk event-event lebih besar lainnya,” sambung ia.
Mengenai harga kamar, ia menekankan sangat perlunya kordinasi dengan pemerintah sekaligus pihak lembaga persatuan hotelnya. Berdasarkan rapat terakhir, panitia Piala Dunia U-20 baru mengajukan menyewa enam hotel di Palembang.
“Dengan jumlah demikian, masih banyak kamar hotel yang tersisa. Sehingga, tidak perlu khawatir mengenai harga yang tinggi akibat okupansi yang bertambah,” terang ia.
Ia pun berharap, event Piala Dunia U-20 dapat diselenggarakan dengan berbagai event pendukung lainnya, baik olahraga, pariwisata, seni dan budaya.
Baca Juga: Peluang Hujan di Sumsel Akibat Sirkulasi Eddy Kalimantan
Sehingga saat pelaksanaan piala dunia U-20 akan semakin banyak kunjungan ke Palembang
Selama pandemi virus corona disease (Covid 19) pada tahun depan, ia memastikan kesiapan hotel menjalankan disiplin protokol kesehatan.
“Menjadi perhatian itu saat di ruang pertemuan (ballroom). Untuk jumlah kamar masih akan sesuai dengan kapasitas hotel, artinya tidak mengalami pengurangan kamar,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan