SuaraSumsel.id - Produsen laptop MSI kali ini menyasar pasar laptop bisnis dengan menghadirkan produk terbaru mereka bertajuk Summit Series.
Produk Summit Series merupakan salah satu laptop pertama yang didukung oleh prosesor Intel Generasi ke-11 terbaru guna meningkatkan produktivitas dalam menyesuaikan dengan tren bekerja jarak jauh yang disebabkan Covid-19.
“Hari ini kami dengan bangga memperkenalkan lini pertama kami untuk laptop bisnis dengan produktivitas memiliki berbagai fitur dan performa tinggi memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang terus berubah,” kata Direktur Sales & Marketing Global Divisi Notebook MSI, Derek Chen melalui keterangannya, Jumat (4/9/2020).
Seri Summit terbaru merefleksikan kerja keras MSI yang terus-menerus berupaya mencapai keunggulan. Adapun tiga lini yang diperkenalkan, yaitu Summit, Modern, dan Prestige.
Baca Juga: Pelajar Kurang Mampu Kepri Terima 5.050 Paket Internet Gratis
Seluruh jajaran laptop bisnis MSI telah dirancang sesuai dengan kebutuhan pebisnis, professional, dan perusahaan, sekaligus dimaksudkan untuk meminimalisir berbagai masalah yang umum ditemukan.
Misalnya, portabilitas dan performa ditingkatkan dengan prosesor Intel Generasi ke-11 terbaru dan Intel iRIS Xe, grafis terintegrasi tercanggih milik Intel. TPM 2.0 menyediakan keamanan tingkat tinggi untuk menjamin dokumen bisnis perusahaan tetap aman terjaga.
Seri Summit hadir dalam dua model. Seri Summit B menggabungkan masa pakai baterai 10 jam lebih untuk pekerjaan sepanjang hari dalam form-factor yang ultra portabel. Seri Summit E hadir dengan grafis khusus tambahan dan dilengkapi kamera inframerah yang mendukung identifikasi wajah melalui Windows Hello.
Seri Summit menawarkan berbagai fitur guna menunjang aktivitas bekerja jarak jauh, seperti layar sentuh yang mendukung multi-touch, dan fungsi eksklusif "AI Noise Cancellation" yang dapat meredam kebisingan sehingga rapat konferensi video tetap berjalan dengan kondusif.
Sementara, seri Prestige dan Modern diperbarui dengan logo baru, dan warna-warna menarik. Didukung performa tinggi dan desain yang ramping, Seri Prestige dan Modern dirancang untuk aktivitas bisnis sehari-hari, menggabungkan kemampuan multitasking dengan fungsionalitas yang bernilai tinggi.
Baca Juga: Cara Mudah Dapat Kuota Internet Gratis untuk Belajar Online
Tak hanya itu, Prestige 14 Evo juga diluncurkan dalam acara ini, yang merupakan salah satu laptop pertama yang disertifikasi Intel Evo dan didukung oleh prosesor Generasi ke-11.
Berita Terkait
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
-
Mitra Makan Bergizi Gratis di Palembang Ungkap Fakta Berbeda Soal Pembayaran
-
Riset Samsung: Anak Muda Indonesia Mulai Gunakan AI untuk Belajar
-
Laptop Infinix Xbook B15 Meluncur ke Indonesia 23 April 2025
-
Acer Aspire 7 Pro Meluncur, Laptop Gaming Murah dan Performa Powerful
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Makin Canggih, Super Apps Bilingual Siap Manjakan Pengguna
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel