Tarawih Perdana Dihantui Cuaca Ekstrem! Hujan Mengancam Sejumlah Wilayah di Sumsel

Hujan lebat disertai petir dan angin kencang diprediksi melanda sejumlah wilayah di Sumatera Selatan mulai dengan kemungkinan berlanjut hingga malam.

Tasmalinda
Jum'at, 28 Februari 2025 | 17:50 WIB
Tarawih Perdana Dihantui Cuaca Ekstrem! Hujan Mengancam Sejumlah Wilayah di Sumsel
sholat tarawih pertama 2025, cuaca saat sholat tawarih pertama di Sumsel (Freepik)

SuaraSumsel.id - Malam ini, umat Muslim di berbagai daerah, termasuk Palembang dan sekitarnya, bersiap melaksanakan salat tarawih perdana menyambut bulan suci Ramadan. Namun, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Sumatera Selatan mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem yang berpotensi mengganggu jalannya ibadah.

Hujan lebat disertai petir dan angin kencang diprediksi melanda sejumlah wilayah di Sumatera Selatan mulai dengan kemungkinan berlanjut hingga malam hari.

Berdasarkan laporan BMKG, daerah yang berpotensi terdampak meliputi Kota Palembang, Ogan Komering Ulu, Ogan Komering Ilir, Banyuasin, Musi Banyuasin, Muara Enim, dan berbagai wilayah lainnya. Dengan kondisi cuaca yang kurang bersahabat, masyarakat diimbau untuk tetap berhati-hati, terutama bagi jemaah yang akan melaksanakan Salat Tarawih di masjid atau mushala.

BMKG juga mengimbau masyarakat untuk terus memantau informasi terkini mengenai kondisi cuaca melalui kanal resmi BMKG guna menghindari risiko yang tidak diinginkan.

Baca Juga:Tari Melayu Sumsel Punya Ciri Khas! Workshop Ini Kenalkan Teknik Aslinya

Berikut update cuaca di Sumatera Selatan (Sumsel) pada malam ini, jika akan menggelar sholat tarawih: 

UPDATE Peringatan Dini Cuaca Sumatera Selatan tgl 28 Februari 2025 pkl 15:20 WIB masih berpotensi terjadi Hujan Sedang-Lebat yang dapat disertai Kilat/Petir dan Angin Kencang pada pkl. 15:50 WIB di
Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan: Danau Ranau, Banding Agung, Buay Sandang Aji, Buay Runjung, Mekakau Ilir, Runjung Agung, Sungai Are, Sindang Danau,

Kabupaten Ogan Komering Ulu: Baturaja Timur, Ulu Ogan, Lengkiti, Sinar Peninjauan, Lubuk Raja, Kedaton Peninjauan Raya,

Kabupaten Ogan Komering Ilir: Tulung Selapan, Sungai Menang, Cengal, Pangkalan Lampam,

Kabupaten Muara Enim: Semende Darat Tengah,

Baca Juga:Cuaca Sumsel Hari Ini: Hujan di Banyak Wilayah, Simak Prakiraannya!

Kabupaten Lahat: Kota Agung, Pulaupinang, Lahat, Pseksu, Merapi Selatan,

Kabupaten Musi Rawas: Stl Ulu Terawas, Selangit,

Kabupaten Musi Banyuasin: Sungai Lilin, Keluang, Bayung Lencir, Lalan, Tungkal Jaya, Babat Supat,

Kabupaten Banyuasin: Banyuasin Ii, Pulau Rimau, Talang Kelapa, Tanjung Lago, Tungkal Ilir,

Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur: Belitang, Buay Pemuka Peliung, Madang Suku Ii, Madang Suku I, Semendawai Suku Iii, Madang Suku Iii, Buay Pemuka Bangsa Raja,

Kabupaten Ogan Ilir: Muara Kuang, Rambang Kuang,
Kabupaten Empat Lawang: Ulu Musi, Tebing Tinggi, Talang Padang, Saling,

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini