SuaraSumsel.id - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menggelar pergelaran tarian selama delapan jam nonstop di Kota Palembang, Senin (29/4/2024).
Acara pergelaran tarian selama delapan jam nonstop ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari tari sedunia 2024.
Berbagai jenis tarian ditampilkan oleh para insan penari dari berbagai daerah di Sumatera Selatan lengkap dengan memakai pakaian adat daerah.
"Sangat bangga dengan kegiatan ini, karena saya sangat mencintai tarian dan ini momentum untuk memperkenalkan tarian daerah kami ke mata dunia bahwa Sumatera Selatan banyak sekali kekayaan di bidang seni tari," kata Intas seorang pelatih sanggar seni asal Tanjung Batu, Sumsel.
Baca Juga:Sumsel Masuk 10 Provinsi Angka Perceraian Tertinggi, Disebabkan Situasi Ekonomi?
Sementara itu warga membludak menyaksikan penampilan tarian yang ditampilkan oleh para penari sejak pagi hingga sore hari.
Kebanyakan dari semua yang hadir mulai dari anak-anak hingga para senior warga yang sudah paruh baya.
Menurut Kiki seorang mahasiswi seni asal Palembang sengaja hadir untuk menyaksikan penampilan para penari tersebut, Provinsi Sumatera Selatan merupakan daerah yang sangat kaya dengan berbagai bidang seni.
Tarian sejak zaman Kerajaan Sriwijaya, Kesultanan Palembang, hingga tarian kontemporer banyak sekali jenisnya dimiliki oleh Sumatera Selatan," katanya.
Ia merasa sangat bangga atas kegiatan yang digelar sehingga banyak generasi yang menyaksikan dan akan menimbulkan kecintaan terhadap para generasi. (ANTARA)
Baca Juga:Harga TBS Sawit Anjlok, Petani Terancam Kehilangan Penghasilan