SuaraSumsel.id - Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) tengah menjadi perhatian publik. Terlebih penyanyi dangdut Lesti Kejora yang kemudian mengalami KDRT dan mempolisikan suaminya, Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan.
Belakangan muncul video Baim Wong dan istri, Paula Verhoeven yang mengadukan kasus serupa. Namun baru diketahui jika peristiwa tersebut hanya sebuah prank alias cerita bohong.
Konten YouTube dengan judul "Baim KDRT, Paula Jalani Visum. Nonton Sebelum Di-takedown" diunggah pada Minggu (2/10/2022).
Di konten tersebut, Baim Wong meminta Paula Verhoeven pura-pura menjadi korban KDRT sekaligus melaporkannya kepada polisi.
Baca Juga:Sumsel Mitigasi Bencana Banjir di Wilayah Lumbung Pangan
"Jadi aku suruh pura-pura KDRT?" tanya Paula Verhoeven.
"Nanti coba ya. Lagi ada polisi gitu, 'Pak, saya KDRT'. Ada yang polisi bener, ada yang di jalan. Coba kali ya." pinta Baim Wong.
Awalnya Paula Verhoeven meragukan ide tersebut karena polisi tentu akan meminta bukti KDRT tersebut.
"Foto aja. (Minta), 'Visum aja, pak, visum ini ada di dalem'. Bilang gitu," jelas Baim Wong mengajarkan sang istri.
"Cuma pengin denger komentar si polisinya. Kan ada yang ketawa, ada yang bener. Kalo bener ya kita ikutin aja."
Baca Juga:Lima Wilayah di Sumsel Alami Hari Tanpa Bayangan Hari Ini, Termasuk Palembang
Paula Verhoeven dan salah satu tim pun masuk ke kantor Polsek Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, sambil membawa kamera tersembunyi dengan Baim wong masih di mobil
"Waduh, ada-ada lagi, kayak Lesti, dong," kata sang polisi setelah mendengar laporan Paula Verhoeven.
Baim Wong sempat tertawa mendengar apa yang diucapkan sang polisi.
Sang polisi percaya dengan laporan Paula Verhoeven dan memintanya untuk membuat laporan ke Polres sekaligus melakukan visum.
Setelah ketahuan prank tersebut, Baim Wong langsung masuk ke kantor polisi dan meminta maaf sekaligus menjelaskan apa yang dilakukan.
Video ini kemudian ramai dibagikan oleh akun publik yang sontak langsung diserbu hujatan netizen.
"Gak heran sih sama tu orang.. Apapun itu, selama bisa d jadiin cuan y pasti di kontenkan.. Gak mikirin perasaan orang," ujar netizen lainnya.
" Klo mau mengedukasi ya jgn pd saat lg heboh mslh tmnnya yg lg kena musibah kyk skrg ini..asli keterlaluan
"istri nya kok mau2 aja ya gak hati kah..," ujar netizen lainnya.