Gus Samsudin Ngaku Tolak Tawaran Stasiun Televisi Meski Dibayar Rp1 Miliar, Netizen: Stop Halu Dah

Netizen juga menyinggung pengobatan Gus Samsudin yang belakangan diyakini sebagai penipuan setelah dibongkar Pesulap Merah.

Tasmalinda
Rabu, 24 Agustus 2022 | 07:02 WIB
Gus Samsudin Ngaku Tolak Tawaran Stasiun Televisi Meski Dibayar Rp1 Miliar, Netizen: Stop Halu Dah
Gus Samsudin menolak tawaran televisi dengan bayaran Rp1 miliar. [Podcast Denny Sumargo]

SuaraSumsel.id - Sosok Gus Samsudin memamng tengah menjadi sasaran netizen. Setelah berseteru dengan pesulap merah, akibat trik praktik dukun dibongkat, belakangan ia pun mengungkapkan pernyataan yang ramai dibahas netizen.

Belakangan ia mengungkapkan jika ia adalah sosok yang bukan mencari uang semata. Hal ini didukung dengan keberaniannya menolak tawaran televisi sekaligus mendapatkan tawaran hingga Rp1 miliar.

Pengakuan tersebut disampaikan oleh Gus Samsudin dengan maksud membantah kabar sengaja mencari uang dengan memasang tarif pengobatan sebesar Rp10 juta untuk sekali pertemuan.

Dalam video lawas yang dibagikan akun Instagram @makrumpita pada Selasa (23/8/2022), Gus Samsudin sesumbar dibayar Rp1 miliar apabila mau tampil di acara televisi.

Baca Juga:Bengkulu Dilanda Gempa 6,5 Magnitudo, Getaran Terasa di Sumsel

Foto Collage Gus Samsudin dan Pesulap Merah. (Sumber: Instagram)
Foto Collage Gus Samsudin dan Pesulap Merah. (Sumber: Instagram)

Video Gus Samsudin membantah mencari keuntungan dalam pengobatan maupun penampilan di televisi belakangan jadi viral.

"Saya nggak niat cari uang. Kalo saya niat cari uang, saya berangkat di acara televisi itu dikontrak 1 miliar. Iyo hooh tenan (iya loh beneran)," ujar Gus Samsudin sembari tersenyum dalam video tersebut.

Pengakuan Gus Samsudin malah dianggap halu oleh netizen.

Selain itu, netizen juga menyinggung pengobatan Gus Samsudin yang belakangan diyakini sebagai penipuan setelah dibongkar Pesulap Merah.

Tidak niat cari uang? Tidak niat mengambil keuntungan tapi orang datang berobat suruh bayar pake uang, apakah itu bukan cari uang, cari keuntungan namanya?" tanya netizen.

Baca Juga:Tetiba Kantor Digeledah Kejari Prabumulih, Ini Kata Bawaslu Sumsel

"Coba sebutkan stasiun tivi mana yang mau bayar 1 M #stophalu," komentar netizen.

"Apa... 1 M... noh waktu Fuji lagi rame dipanggil podcast aja dibayar 2,5 juta minta 30 juta aja ndak bisa. Nah situ sape minta 1 M," sambung yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini