Dihadiri Para Mantan Kader, DPD Partai Demokrat Sumsel Tolak KLB

DPD Partai Demokrat mengungkapkan yang hadir pada Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang Sumatera Utara lebih banyak mantan kader.

Tasmalinda
Jum'at, 05 Maret 2021 | 20:48 WIB
Dihadiri Para Mantan Kader, DPD Partai Demokrat Sumsel Tolak KLB
DPD Partai Demokrat, Firdaus Abdullah [istimewa] Kepala Badan Pembinaan dan Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK)  Pengkaderan DPD Partai Demokrat Sumsel, Firdaus Hasbullah menolak KLB.

Sementara itu, pada KLB Partai Demokrat terpilih Moeldoko sebagai ketua umum.

Jhonny Allen yang membacakan keputusan KLB menyatakan menimbang dan seterusnya, memperhatikan dan seterusnya, menetapkan Jenderal (Purn) DR Moeldoko sebagai Ketua Umum DPP Demokrat hasil kongres luar biasa periode 2021-2025.

Peserta kongres itu mengusulkan dua nama yakni Marzuki Alie dan nama Moeldoko sebagai calon.

Marzuki Alie mengundurkan diri, maka Moeldoko sebagai calon tunggal dan dinyatakan sebagai Ketua Umum DPP Partai Demorat hasil KLB tersebut.

Baca Juga:Tak Pakai Jilbab saat Kakak Bertamu, Ibu Muda di Palembang Dianiaya Suami

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak