Diresmikan Virtual Malam Hari, Jembatan Musi VI Pamerkan Art Lighting

Salah satu keindahan jembatan Musi VI yang akan diresmikan malam ini, yakni Art Lighting atau kenal dengan seni pencahayaan.

Tasmalinda
Rabu, 30 Desember 2020 | 11:05 WIB
Diresmikan Virtual Malam Hari, Jembatan Musi VI Pamerkan Art Lighting
Art Lighting Jembatan Musi VI di Palembang [dok Kadis PU Sumsel]

SuaraSumsel.id - Jembatan Musi VI direncanakan akan diresmikan, malam nanti (30/12/2020). Peresmian akan berlangsung secara virtual itu akan menampakkan jembatan Musi VI pada malam hari.

Salah satu keindakan jembatan Musi VI tersebut ialah art lighting atau dikenal dengan seni pencahayaan.

Jembatan yang sudah melewati uji beban selama dua pekan terakhir ini, memang dilengkapi dengan art lighting sebagai daya tariknya pada malam hari.

"Oh itu art lighting, lampu bisa berganti warna dan seolah berirama," ujar Plt Kadis Pekerjaan Umum Bina Marga dan Tata Ruang (PUBM-TR) Sumsel Darma Budhy, Rabu (30/12/2020).

Baca Juga:Di Terminal Palembang Bebas, Satgas Covid Tak Ada, Rapid Test Tak Diperiksa

Pembangunan Jembatan Musi VI Palembang, Sumatera Selatan, Senin (2/1).
Pembangunan Jembatan Musi VI Palembang, Sumatera Selatan, Senin (2/1).

Dijadwalkan Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru akan hadir di lokasi peresmian, dan undangan peresmian dibatasi 45 orang. Sementara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan masyarakat bisa menyaksikannya secara virtual.

"Pak Gubernur akan hadir langsung di lokasi, undangan dibatasi guna mengurangi kerumunan sebagai antisipasi pencegahan penularan virus covid 19," ujar Budhy.

Peresmian jembatan Musi VI menjelang pergantian malam tahun ini, menarik perhatian masyarakat Palembang.

Selain Jembatan Ampera yang sudah dikenal sebagai peninggalan Presiden Soekarno, pemerintah membangun tiga jembatan lainnya guna memecah arus lalu lintas dari Palembang hulu ke hilir.

Jembatan lainnya yang menghubungkan Palembang hulu dan seberang hilir yakni Jembatan Musi II, Musi IV dan kini Jembatan Musi VI.

Baca Juga:Pemuda Ini Kirim Video Bugil ke Pacar Usai Putus, Ortu Korban Lapor Polisi

Jembatan Musi IV dan Musi VI diproyeksikan menjadi pendukung pelaksanaan Asian Games di kota Palembang, pada tahun 2018 lalu.

Pembangunan Jembatan Musi VI Palembang, Sumatera Selatan, Senin (2/1).
Pembangunan Jembatan Musi VI Palembang, Sumatera Selatan, Senin (2/1).

Namun, jembatan Musi IV lebih dahulu selesai pembangunannya karena dibiayai oleh pemerintah pusat, sedangkan jembatan Musi VI, penganggaran pembangunan dilakukan pemerintah provinsi Sumatera selatan.

Telah direncanakan sejak 2015, akhirnya jembatan Musi VI sudah bisa dioperasional di penghujung 2020.

Sebelum peresmian, masyarakat yang berada di seberang hulu, tepatnya wilayah 5 Ulu dan di seberang hilir, tepatnya di wilayah Tanggo Buntung sudah memadati jembatan sepanjang 925 meter tersebut.

Masyarakat berswa foto mengabadikan jembatan dengan seni art lighting tersebut.

Selain art lighting, jembatan Musi VI ini juga mengenalkan tanjak sebagai salah satu icon busana tradisional pria asal Sumatera Selatan, atau Palembang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini