SuaraSumsel.id - Kawasan Car Free Day (CFD) di Kambang Iwak, Kota Palembang, Sumatera Selatan, mendadak heboh pada Minggu pagi (11/1/2025) saat seekor ular sanca sepanjang lebih dari empat meter muncul dari kolam dan merayap ke trotoar.
Kejadian yang berlangsung sekitar pukul 08.00 WIB itu mengejutkan warga yang sedang berolahraga dan menikmati akhir pekan. Ular berwarna coklat gelap dengan belang khas tersebut menunjukkan sifat garang, sehingga petugas Satpol PP dan Dishub langsung berjaga untuk memastikan keselamatan pengunjung.
Setelah sempat menjadi tontonan dan diabadikan oleh banyak warga, ular tak berbisa itu akhirnya berhasil ditangkap oleh dua pemuda dan dimasukkan ke dalam karung.
"Saya kira ada atraksi ular dari komunitas penggemar reptil dan ular, ternyata itu ular liar yang naik dari kolam Kambang Iwak," kata salah seorang anggota Satpol PP Kota Palembang di lokasi itu.
Baca Juga: Lempar Botol Warnai Konser Armada HUT Ogan Ilir, Rizal: Palembang jugo Aku!
Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, Petugas Satpol PP dan Dishub Kota Palembang yang sedang bertugas di kawasan itu menjaga agar warga tidak mendekat, karena ular itu memperlihatkan sifat garangnya.
Ular berwarna coklat gelap dan belang khas sanca itu naik dari kolam Kambang Iwak, kawasan ruang publik dan ikon Kota Palembang. Kemudian merayap ke tanah di darat.
Karena merasa terganggu, kemudian ular itu merayap ke sisi trotoar Kambang Iwak. Beberapa pengunjung mencoba menarik ular tak berbisa itu, namun sempat beberapa kali melakukan perlawanan. Warga berkumpul sambil mengabadikan menggunakan ponsel.
Melansir ANTARA, 'petualangan' ular sanca masuk ke jalan raya akhirnya dihentikan setelah ada dua pemuda langsung melakukan penangkapan dan memasukkan binatang melata itu ke dalam karung.
"Ular itu mungkin bingung mau keluar dari keramaian, namun karena warga merubung akhirnya jadi masuk trotoar," kata Riri, salah seorang pengunjung.
Baca Juga: Istri dan Sopir Kadisnakertrans Sumsel Ditangkap Kejari Palembang Usai OTT
Berita Terkait
-
Sadis! Pria Ini Melakukan Upaya Pembunuhan Menggunakan Ular Piton
-
Semakin Cuan di Tahun Ular, Intip Tips Meningkatkan Performa Kerja dengan Roller Blinds dari Decorindo Perkasa!
-
Jodoh Berdasarkan Shio di Tahun Ular Kayu, Siap Menyambut Cinta di 2025?
-
Imlek 2025 dan Era Prabowo: Pakar Feng Shui Bongkar Pengaruh Ular Kayu
-
Gratis! 35 Twibbon Imlek 2025 Tanpa Logo, Langsung Pakai untuk di Medsos
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025
-
Joncik-Arifai Klaim Menang Telak di PSU Empat Lawang Versi Hitung Cepat