SuaraSumsel.id - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Selatan menerima penyerahan buaya liar berukuran tiga meter yang ditangkap Warga Desa Rupit, Musi Rawas Utara (Muratara).
Kapolsek Rupit Muratara Iptu Deni mengatakan buaya tersebut terjebak di aliran anak sungai Rupit dan berhasil ditangkap warga pada Jumat (23/8/2024) sekitar pukul 17:00 WIB.
Menurut keterangan beberapa warga, buaya tersebut terjebak karena aliran sungai sedang surut. Sehingga Buaya itu menjadi tontonan warga setempat dan saat ini telah diamankan untuk diserahkan ke BKSDA.
"Warga setempat berhasil menangkap buaya dengan cara menjeratnya menggunakan tali dan jaring," kata Iptu Deni, Sabtu (24/8/2024).
Baca Juga: Jaga Lingkungan, BRI Peduli Hadirkan Program "Jaga Sungai Jaga Kehidupan"
Setelah berhasil menangkap dan mengamankan buaya tersebut warga menyerahkannya ke pihak Kecamatan Rupit Muratara untuk diserahkan kepada pihak BKSDA.
Kemunculan binatang buas di aliran sungai itu memang sudah lama tidak terdengar oleh masyarakat karena memang aliran tersebut berarus deras dan bebatuan dan pasir, namun saat ini kondisi air memang sedang surut hingga buaya tersebut diperkirakan terjebak di aliran itu.
Ia mengimbau warga apabila menemui kejadian serupa agar meningkatkan kewaspadaan serta melaporkan ke pihak kepolisian dan pemerintah untuk menanganinya.(ANTARA)
Berita Terkait
-
52 Kasus Serangan Buaya, 9 Nyawa Melayang: Apa yang Terjadi di Kotawaringin Timur?
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
-
Detik-detik Anak 10 Tahun Diterkam Buaya di Depan Mata Keluarga
-
Apa Boleh Daerah Aliran Sungai Bersertifikat Hak Milik? Ada Temuan di Jabar
-
Wisata Susur Sungai Mahakam: Pengalaman Berbuka Puasa di Atas Kapal
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
Terkini
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025
-
Joncik-Arifai Klaim Menang Telak di PSU Empat Lawang Versi Hitung Cepat