SuaraSumsel.id - Ketua DPC Partai Gerindra kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), Prima Salam memastikan jika akan maju pada Pemilihan Wali Kota atau Pilwako 2024. Kepastian ini terungkap saat mengurus kelengkapan SKCK di Polrestabes Palembang, Senin (27/5/2024).
Prima Salam mengakui jika sudah mendapatkan mandat partai Gerindra untuk maju sebagai Cawako Palembang, mesti terpilih menjadi anggota DPRD Sumsel kembali.
“Saya sudah mendapat mandat dari DPP Gerindra, untuk maju ikut bersaing dalam kontestasi politik di Kota Palembang. Penentuan di DPP, untuk nama calon pendamping sudah di tangan DPD. Sudah dapat mandat dari DPP, termasuk SKCK dan persyaratan administrasi lainnya,” jelas Prima Salam menjelaskan.
Meski demikian, ia mengungkapkan jika sampai saat inimasih melakukan komunikasi politik dengan sejumlah tokoh dan partai lainnya.
Baca Juga: Tersangka Korupsi Pembangunan Guest House UIN Raden Fatah Palembang Ditahan
“Sejauh ini masih melakukan komunikasi politik kepada kandidat dan ketua partai yang memiliki kursi di parlemen,” akunya melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com.
Sementara itu Seketaris DPC Partai Gerindra Palembang yang juga anggota DPRD Hari Apriansyah membenarkan dalam pengurusan SKCK Prima Salam.
Kasat Intel Polrestabes Palembang Kompol MP Nasution membenarkan hal tersebut. Dia mengungkapkan jika yang bersangkutan dalam pengurusan pembuatan SKCK.
“Hingga kini masih dalam proses karena yang menandatanganinya Polrestabes Palembang,” ujarnya.
Baca Juga: Detik-detik Truk Tabrak Sepeda Motor di Palembang, Ibu dan Anak Tewas
Berita Terkait
-
Tersangka Korupsi Pembangunan Guest House UIN Raden Fatah Palembang Ditahan
-
Detik-detik Truk Tabrak Sepeda Motor di Palembang, Ibu dan Anak Tewas
-
Sopir Bus Study Tour SDN 1 Harisan Jaya Masih Kabur Setelah Kecelakaan Maut
-
OJK Kuatkan Ekonomi Daerah dengan UMKM Naik Kelas di Tengah Ketidakpastian Global
-
Sejumlah Pejabat dan Tokoh Sumsel Melayat di Rumah Duka Ibu Mendagri Tito
Tag
Terpopuler
- Infinix Hot 60i Resmi Debut, HP Murah Sejutaan Ini Bawa Memori 256 GB
- 3 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Mengatasi Flek Hitam, Harga Mulai Rp30 Ribuan
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- Semakin Ganas, 3 Winger Persib Bandung di BRI Liga 1 Musim Depan
- Mengenal Sosok Nadya Pasha, Ramai Disebut Istri Indra Bruggman dan Sudah Punya 3 Anak
Pilihan
-
5 Sunscreen SPF 50 Terbaik untuk Kulit Berjerawat, Terasa Ringan Lebih Cepat Meresap
-
Daftar 5 Sunscreen untuk Kulit Berjerawat, Cegah Penuaan Dini Kandungan SPF Teruji
-
Setelah Naik Tinggi Imbas Perang Iran-Israel, Harga Minyak Dunia Akhirnya Stabil
-
Potret Ayah dan Ibu Justin Hubner, Calon Mertua Jennifer Coppen?
-
Daftar 7 Sepatu Lari Brand Lokal Terbaik, Kombinasi Kenyamanan dan Daya Tahan
Terkini
-
Terbaru 5 Link Saldo DANA Kaget Sekali Klik Ada Rp 379 Ribu, Segera Klaim
-
Daftar 5 Link DANA Kaget Asli, Buruan Ambil Saldo Gratismu!
-
Simulasi Cicilan Mobil Toyota, Uang Muka 20% Dengan BCA Syariah
-
Dana Kaget Hari Ini! 11 Link DANA Gratis Sampai Rp500Ribu, Klaim Sekarang Juga
-
Banser Turun ke Tribun, GP Ansor Sumsel Siap Kawal Sriwijaya FC di Laga Home