SuaraSumsel.id - Indosat Ooredoo Hutchison atau Indosat (IOH) menyelenggarakan kegiatan donor darah di 3 kota di Sumatra yaitu Medan, Pekanbaru dan Palembang.
Kegiatan yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) sebagai wujud kepedulian sosial kepada masyarakat.
SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison Steve Saerang mengatakan kegiatan donor darah ini merupakan wujud kepedulian kami kepada masyarakat Medan, Pekanbaru dan Palembang dari sisi kesehatan guna mendukung ketersediaan kebutuhan darah bagi yang membutuhkan.
"Kami berkomitmen untuk secara rutin menjalankan kegiatan ini sekaligus mengajak seluruh masyarakat Sumatra turut berpatisipasi dalam kegiatan sosial ini. Kegiatan ini sejalan dengan misi Indosat untuk menghubungkan dan memberdayakan masyarakat Indonesia," ujarnya dalam keterangan persnya kepada Suara.com.
Baca Juga: Produksi Avtur Kilang Pertamina Plaju Melonjak 189 Persen di Musim Haji 2024
Kegiatan ini merupakan salah satu wujud Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan Indosat dalam rangka menciptakan nilai bersama di bidang kemanusiaan agar memberikan manfaat kepada masyarakat setempat.
Kegiatan Donor Darah Indosat diselenggarakan di Kantor Indosat Medan di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kantor Indosat Pekanbaru di Jalan Sumatra dan Kantor Indosat Palembang di Jalan Angkatan 45 pada Senin (13/5/2024).
Kegiatan ini melibatkan para karyawan Indosat, partner dan anak perusahaan Indosat, serta sahabat media setempat.
Saat ini UTD PMI Kota Medan, Pekanbaru dan Palembang mengupayakan untuk dapat memenuhi kebutuhan minimal 200 kantong darah tiap harinya.
Permintaan darah bisa mencapai 200-250 kantong darah per hari.
Baca Juga: Jemaah Haji Kloter 2 Embarkasi Palembang Meninggal Sebelum Berangkat ke Madinah
"Diharapkan kolaborasi Indosat dan PMI ini bisa memberikan sumbangsih untuk ketersediaan darah di PMI 3 kota," ujarnya
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
-
Jejak Digital Artis yang Mendukung Fitri Agustinda, Eks Wawako Palembang Tersandung Korupsi
-
BRI Kontribusi Ketersediaan Kebutuhan Darah PMI Sumatera Selatan
-
Tim Hukum Ridwan Kamil Layangkan Tantangan Terbuka ke Lisa Mariana Soal Pembuktian
-
Palembang Kembali Jadi Sorotan: Viral Motor WNA Dicuri, Netizen Serbu Kolom Komentar
Tag
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
Terkini
-
UMKM Palembang Naik Kelas, Kini Produknya Jadi Suvenir Penerbangan Garuda
-
Usai Fitrianti Ditahan, Harnojoyo Diperiksa Kejaksaan: Dugaan Korupsi Apa?
-
Lepas Kemeriahan Lebaran, Emas Digadai Warga Palembang untuk Sekolah Anak
-
Harga Emas Tinggi Dorong Warga Palembang Ramai Gadai untuk Biaya Sekolah
-
Rp10 Juta Sesuku, Harga Emas Perhiasan Palembang Cetak Rekor Usai Lebaran