SuaraSumsel.id - Aparat Polres Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, menangkap tiga pelaku pemalakan terhadap sopir truk yang melintasi kawasan Mesuji.
Video pemalakan terhadap sopir truk asal Lampung Tengah ini sempat viral di media sosial. Korban mengaku uang yang dirampas para pelaku untuk modal menikah.
"Tiga orang pelaku yang melakukan aksi begal terhadap sopir truk pada Minggu (28/4/2024) lalu sudah kami amankan dan saat ini sedang kami lakukan pemeriksaan," kata Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto, Kamis (2/5/2024).
Ia menjelaskan aparat kepolisian bergerak cepat dalam menanggapi beredarnya video viral terkait curhatan seorang sopir truk di media sosial yang mengaku uang modal untuk menikah habis dipalak preman bersenjata tajam di Pematang Panggang, Kabupaten OKI.
Baca Juga: Masata Sumsel Tuntut Menhub Kembalikan Status Bandara Internasional di Bandara SMB II
"Setelah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) polisi mengantongi identitas pelaku begal, dan tiga dari empat pelaku sudah berhasil diamankan," ujarnya.
Setelah mengamankan tiga pelaku begal tersebut, yakni berinisial H, U, dan A, Kapolres meminta seorang pelaku yang masih dalam pengejaran untuk segera menyerahkan diri karena pihaknya pasti menangkap pelaku tersebut.
Sebelumnya, video viral mengenai curhatan sopir tersebut hingga membuat para pengguna media sosial yang menyaksikan konten tampak terenyuh dengan memberikan beragam komentar, apalagi aksi begal ini sudah sangat meresahkan para sopir.
Dalam video tersebut sopir ini mengisahkan bahwa uang yang dikumpulkan untuk tambahan biaya menikah telah dirampas oleh pelaku begal itu. Sopir yang membuat video tersebut juga tampak meneteskan air mata. (ANTARA)
Baca Juga: Sindikat Penjualan NIK ke Luar Negeri Diungkap Polda Sumsel
Berita Terkait
-
Kisah Tragis Novi, Ibu Dua Anak Sering Diganggu Tetangga Genit Malah Dipenjara
-
Putus Sekolah, Dede Rohana Jamin Pendidikan Anak-anak Sopir Truk Kecelakaan Tol Cipularang
-
Kisah Pilu Keluarga Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang, Tinggal di Rumah Tak Layak, Anak Putus Sekolah
-
Firasat Istri Sopir Truk Sebelum Kecelakaan Tol Cipularang: Jantung Deg-degan, Anak Nangis Terus
-
Keluarga Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang Mohon Keringanan Hukuman: Anak-Anaknya Masih Kecil
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera