SuaraSumsel.id - Pasangan laki-laki dan wanita ini harus berurusan dengan polisi setelah 17 kilogram ganja yang dibawa dari Medan, Sumatera Utara (Sumut) gagal diedarkan di Palembang.
Polisi berhasil mengungkap dan mengamankan 17 kilogram, di penghujung tahun 2023 tersebut.
Dua pelaku pasangan laki-laki dan wanita H dan D juga diamankan ponsel dan satu sepeda motor jenis Honda BeAT dengan nopol BG 4306 AEG.
Kasat Narkoba, AKBP Mario Ivanry mengatakan jika ganja tersebut ditargetkan diedarkan di Palembang saat perayaan malam tahun baru.
“Minggu (31/12/2023) pagi kami berhasil mengungkap kurang lebih 17 kilogram Narkoba jenis Ganja yang telah kita amankan dan dilakukan penyitaan, melengkapi kegiatan penegakan hukum diakhir Tahun 2023. Nanti hasil ungkap kasus ini akan kita rilis secepatnya,” terang AKBP Mario Ivanry, saat ditemui wartawan, pada Selasa (2/1/2024).
Kedua pelaku ditangkap saat berada di jalan Halim, Kelurahan Sukodadi, Kecamatan Sukarami Palembang, pada Minggu (31/12/2023) pagi, sekitar pukul 08.00 WIB.
Pelaku H menyatakan jika ganja tersebut dikirim oleh pelaku inisial B (DPO) yang dibawa pelaku D dari Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
Setelah ganja sampai ke Palembang, nanti akan ada yang mengambil lagi dan H akan diupah sebanyak 7 paket ganja dari total 17 paket ganja tersebut.
Sementara pelaku D mengatakan disuruh membawa ganja dari Mandailing Natal oleh B dengan tujuan kota Palembang dan untuk biaya perjalanan sebesar Rp1,5 juta.
Baca Juga: Sepanjang Tahun 2023, LRT Sumsel Angkut Lebih dari 4 Juta Penumpang
Polisi sudah mengungkap kurang lebih 41.030 butir Ekstasi. “Hasil pengembangan dari Ekstasi tersebut kami sampai ke Polda Jawa Timur dan bersama anggota Polrestabes Surabaya melakukan pengembangan hingga ke Kota Medan dan berhasil melakukan penyitaan sebesar 134 kilogram sabu,” ujarnya menambahkan.
Berita Terkait
-
Momen Tahun Baru 2024 Sembari Peringati Perang 5 Hari 5 Malam Palembang
-
Sepanjang Tahun 2023, LRT Sumsel Angkut Lebih dari 4 Juta Penumpang
-
Habiskan Anggaran Rp70 Miliar, Dermana 7 Ulu Palembang Rusak Dihantam Tongkang
-
Pengakuan Pelaku Pembunuhan Satu Keluarga di Muba: Masih Rekan Korban
-
Kaleidoskop Sumsel 2023: Korupsi KONI, Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Dan Kepungan Asap Karhutla
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sambut 2026, BRI Berharap Bisa Take-Off dan Bertumbuh dalam Jangka Panjang
-
BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara untuk Ringankan Penderitaan Masyarakat
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri