SuaraSumsel.id - Wali murid di Palembang Sumatera Selatan (Sumsl) tidak terima anaknya F (14) menjadi korban penganiayaan dilakukan guru SMP nya di sekolah. Sang ayah yang warga jalan Pipa Jaya Kelurahan 15 Ulu Kecamatan Jakabaring pun memilih melaporkan guru ini ke polisi.
Dalam laporannya sang ayah mengatakan peristiwa yang dialami anaknya terjadi, pada Selasa (22/8/2023) sekitar pukul 11.00 WIB, di dalam ruang kelas sekolah.
Kejadian bermula saat korban F sedang bermain dengan temannya di dalam kelas. Tetiba F dihampiri gurunya lalu menampar dua kali di pipinya.
“Anak saya ini kelas 1 SMP, pulang sekolah menangis, dia bercerita dengan saya bahwa dirinya sudah ditampar oleh guru pria di dalam kelas sebanyak dua kali di bagian pipi sebelah kiri, juga lehernya dicekik,” jelas Firli, di wawancarai usai buat laporan polisi, pada Selasa (22/8/2023) siang.
“Saya tidak terima pak atas perlakuan guru itu, oleh karena itulah saya melapor ke sini, biar gurunya bisa bertanggung jawab atas ulahnya terhadap anak saya. Seharusnya guru itu, marah dan tegur saja, jangan main fisik,” pungkasnya.
Laporan pelapor tentang tindak pidana kejahatan perlindungan anak UU no 35 tahun 2014 tentang perubahan UU no 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak sebagaimana dimaksud dalam pasal 76C UU 35/2014 dan atau 80, telah diterima pihak SPKT Polrestabes Palembang.
Melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com, laporan akan ditindaklanjuti oleh unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polrestabes Palembang.
Berita Terkait
-
Detik-Detik Pencurian 3 HP di Mal Mewah di Palembang Viral Setelah Terekam CCTV
-
Disebut Maju Ke Senayan, Nama Wali Kota Harnojoyo Tak Masuk DCS Partai Demokrat
-
Nekat Curi Gerobak Bakso Sampai Viral Terekam CCTV, Alasan Raja Bikin Polisi Geram
-
Survei Cawako: Wong Palembang Lebih Pilih Sosok Birokrat Ketimbang Orang Parpol
-
BREAKING NEWS! Perayaan 17 Agustus di Palembang Mendadak Dibubarkan Polisi
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 Oktober 2025, Banjir 16.000 Gems dan Pemain Acak 106-110
Pilihan
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
Terkini
-
SKK Migas & Pemkab Muba Perkuat Sinergi Hulu Migas, Dongkrak Ekonomi Daerah
-
PBNU Laporkan Trans 7 ke Polisi: Ini Bukan Soal Tersinggung, Tapi Martabat Kiai!
-
Diterjang Arus Deras, Tugboat Mitra Kencana 10 Tenggelam di Sungai Musi Palembang
-
Tring! Bunyi Kecil dari Pegadaian yang Mengubah Cara Kita Menyimpan Harapan
-
Geger 'Jual Beli Doa', Yusuf Mansur Ngeles Lagi: Itu Cuma Bercanda!