SuaraSumsel.id - Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) memiliki sejumlah pusat kerajinan yang kemudian menjadi destinasi wisata. Salah satunya berada di Tuan Kentang Palembang yang lebih dikenal dengan kampung jumputan Tuan Kentang.
BRI hadir sekaligus menghidupkan digitalisasi para pengrajinnya. Di kampung dengan puluhan pengrajin kecil dan skala rumahan dikenalkan sistem digital perbankan yang lebih memudahkan.
BRI kemudian menyebutnya sebagai klaster dampingan kampung jumputan Tuan Kentang Palembang. Ketua kelompok klaster, Udin Abdillah mengungkapkan pengrajin di kampung Tuan Kentang sudah menjadi generasi turunan menghasilkan produk umkm berupa kain tenun, blongsong dan jumputan.
Dalam perjalanannya, pengrajin menghadapi sejumlah tantangan baik bahan baku sampai ke pemasarannya. Meski kemudian banyak perbankan yang hadir, namun hanya BRI yang memberikan pendampingan menyeluruh di kampung pengrajin ini.
Baca Juga: Korupsi Dana Hibah KONI Sumsel Rp 37 Miliar, Ketua Cabor Bergantian Diperiksa Kejati
“Palembang punya motif kain tersendiri, karena pengrajin mewariskan dari orang tua yang sudah dahulu menghasilkan motif kain tersebut. Karena itu, di dekade 90 an, upaya mewariskan terus dipertahankan dan ditekuni,” ujar pengrajin Udin yang merupakan generasi keempat sebagai penenun.
Dia mengungkapkan motif Palembang sudah makin dikenal baik nasional dan mancanegara. Pengrajin Palembang membidik pasar di Pulau Jawa dan makin ingin bisa dikenal lebih luas.
BRI sejak tahun 2017, mendampingi mulai dari memberdayakan masyarakat sekitar terutama generasi muda agar mau melanjutkan sekaligus melestarikan kain tradisional Palembang. Para generasi muda akan belajar proses pembuatannya.
“Karena jika orang muda tidak belajar, tentu pengetahuan kain tidak terwariskan. Pengrajin juga akan sulit mendapatkan SDM yang mau mewariskan,” ujar ia.
BRI mendampingi anak-anak muda di kampung ini untuk mengembangkan, berinovasi sekaligus membentuk kelompok-kelompok belajar. “Awalnya belajar, kemudian ada rasa cinta, dan berkreasi mengembangkannya,” imbuh Udin.
Baca Juga: Kepala Daerah di Sumsel Mulai Mundur dari Jabatan Karena Daftar Caleg, Incar Kursi DPR
Selain itu, BRI juga membenahi lingkungan. Sebagai kawasan destinasi wisata, BRI menata lingkungan dengan lebih kekinian. “Misalnya rumah-rumah pengrajin dicat, dibuatkan mural, diperbolehkan melihat proses pembuatan kain. Idenya bagaimana mengundang pengunjung ke kampung ini walau tidak selalu harus belanja,” ucapnya.
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan